30 Peserta Ikuti Rakor Peningkatan Kapasitas Pemuda dan Organisasi Kepemudaan Kota Tidore

Selasa, 9 Juli 2024 - 22:01 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, TIDORE – Sebanyak 30 peserta yang terdiri dari Ketua-ketua Pemuda Organisasi, Pemuda Kelurahan dan Kelompok Wirausaha Muda Pemula mengikuti Rapat Koordinasi Peningkatan Kapasitas Pemuda dan Organisasi Kepemudaan Sekaligus Implementasi Aksi Perubahan “Tembang Idaman” Tahun 2024 dibuka dengan resmi Walikota Kota Tidore Kepulauan diwakili Staf Ahli Bidang Ekonomi, Pembangunan dan Keuangan Abdul Hakim Adjam di Meeting Room Penginapan Bougenfil Kelurahan Soasio, Selasa (9/7/2024).

Rapat Koordinasi Peningkatan Kapasitas Pemuda dan Organisasi Kepemudaan Sekaligus Implementasi Aksi Perubahan “Tembang Idaman” Tahun 2024 tersebut merupakan aksi perubahan yang digagas oleh reformer Stella Novita Mamole sebagai salah satu peserta Pelatihan Kepemimpinan Administrator Angkatan I Tahun 2024.

Baca Juga :  Pemkot Tidore Resmi Buka Sekolah Lapang Tematik di Oba Utara

Di kesempatan tersebut Staf Ahli Bidang Ekonomi, Pembangunan dan Keuangan Abdul Hakim Adjam menyampaikan Pemuda adalah tulang punggung bangsa. Masa depan kota Tidore Kepulauan ada di tangan kalian para pemuda. Oleh karena itu, meningkatkan kapasitas pemuda dan organisasi kepemudaan adalah langkah strategis yang harus kita lakukan bersama.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kegiatan ini bukan sekadar formalitas, tetapi sebagai upaya nyata untuk memperkuat peran pemuda dalam pembangunan daerah.
Abdul Hakim Adjam juga mengajak seluruh pemuda dan organisasi kepemudaan untuk berperan aktif dalam menjaga suasana kondusif, damai, dan harmonis di tengah-tengah masyarakat.

“Tugas Kami sebagai pemerintah adalah memberikan dukungan penuh bagi pemuda untuk berkembang. Namun, pemuda sendiri juga harus proaktif dan inovatif dalam menghadapi berbagai tantangan. Mari kita ciptakan sinergi yang baik antara pemerintah, organisasi kepemudaan, dan seluruh elemen masyarakat untuk mewujudkan Tidore Kepulauan yang lebih maju” Ucapnya.

Baca Juga :  Usai Libur Panjang Idul Fitri, Pemkot Tidore Kepulauan Gelar Apel Gabungan

Abdul Hakim Adjam berharap Rakor ini dapat menghasilkan rekomendasi dan strategi yang efektif untuk meningkatkan peran serta pemuda dalam pembangunan serta dapat memanfaatkan kesempatan ini dengan sebaik-baiknya. Jangan pernah berhenti belajar dan berinovasi. Jadilah agen perubahan yang positif bagi masyarakat.

Sementara itu, Kepala Bidang Kepemudaan Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Tidore Kepulauan Stella Novita Mamole Rakor ini bertujuan untuk memperdayakan pemuda dan organisasi kepemudaan di Kota Tidore Kepulauan, melatih pemuda berpikir dan bertindak secara ilmiah, kreatif dan inovatif, memanfaatkan jiwa organisasi pada generasi muda, meningkatkan dan memberikan motivasi para pemuda/pemudi untuk terjun di Dunia wirausaha serta meningkatkan pengetahuan ketrampilan dari berbagai aspek perluasan usaha sekaligus untuk menguatkan kapasitas pemuda dalam rangka memperkuat perekonomian daerah.

Baca Juga :  Di Acara APEKSI, Walikota Capt Ali Ibrahim Ajak Istri - Istri Walikota Untuk Ke Tidore

Rakor ini yang diselenggarakan oleh Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Tidore Kepulauan dilaksanakan selama 3 (Tiga ) hari di mulai pada hari Selasa-Kamis (9-11/7/2024).

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : MUFIK
Sumber :

Berita Terkait

Proyek Jalan Pulau Makian Terlambat, Kadis PUPR Halsel Beberkan Penyebab
Pembangunan Berjalan Lancar, RW 015 Kemirimuka Menuju Kampung Pancasila
Abaikan Perda Nomor 9 Tahun 2006, Caffe Bungalow 2 Bebaskan miras 
Gara-Gara di Beritakan, Kapus Bajo Ancam keluarkan Seorang Staf PTT 
BPD Dan Masyarakat Apresiasi Kinerja  Pj Kepala Desa Nusababula 
Daud Gerung: Bupati LAZ “omon-omon” Soal alokasi dana sebesar Rp 1 milyar per desa dan Rp 100 juta per dusun setiap tahun
ASPERA Indonesia Siap Bersinergi dengan Pemerintah Kota Depok dalam Pembangunan dan Kemanusiaan
Kampung Duri Kosambi Rayakan Lebaran Antar Kampung, Fachry Dukung Jadi Warisan Budaya

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 10:14 WIB

Elisea Benedicta, Puteri Indonesia NTT 2025 yang Siap Bikin Bumi Lebih Adem

Sabtu, 12 April 2025 - 14:21 WIB

Nurul Safitri, Puteri Indonesia Malut 2025 Bukan Cuma Cantik Tapi Juga Pembela Pekerja Disabilitas

Jumat, 21 Maret 2025 - 09:36 WIB

7 Keuntungan Punya Mobil Keluarga, Ruang Kabin Lega Hingga Nyaman Dikendarai

Selasa, 18 Maret 2025 - 05:32 WIB

Bank Sampah dan Eco Enzyme Jadi Cara Puteri Indonesia Maluku 2025 Sharon Sahetapy Kampanyekan Lingkungan Lebih Sehat

Kamis, 27 Februari 2025 - 07:04 WIB

Alma Santang, Puteri Indonesia Kalsel 2025 Dorong Kesadaran Kesehatan Menstruasi Lewat Lagimens.id

Senin, 17 Februari 2025 - 10:07 WIB

Felix Stray Kids Jalani Perawatan Usai Patah Tulang dalam Kecelakaan

Jumat, 14 Februari 2025 - 15:38 WIB

Menjadi Tuan Rumah, Arab Saudi Tegaskan Larang Alkohol di Piala Dunia 2034

Kamis, 13 Februari 2025 - 14:48 WIB

Pemilik Baru Manchester United Siap Lakukan PHK Massal untuk Efisiensi Anggaran

Berita Terbaru

Bupati Fakfak Samaun Dahlan (Detik Indonesia/RRI)

PAPUA BARAT

Bupati Fakfak Pastikan Layanan Kesehatan Gratis Meski Tanpa BPJS

Kamis, 17 Apr 2025 - 23:29 WIB

Bupati Kabupaten Fakfak, Samaun Dahlan,(Detik Indonesia/Rri/NicoAfloubun)

PAPUA BARAT

Bupati Fakfak Tegaskan TPP ASN Akan Disesuaikan dengan Kinerja

Kamis, 17 Apr 2025 - 23:15 WIB