Walikota Tidore Kepulauan Terima Kunjungan Kerja Kepala BNN Maluku Utara

Rabu, 24 Januari 2024 - 14:11 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Walikota Tidore Kepulauan Capt, H. Ali Ibrahim dan Kepala BNN Maluku Utara (detikindonesia.co.id)

Walikota Tidore Kepulauan Capt, H. Ali Ibrahim dan Kepala BNN Maluku Utara (detikindonesia.co.id)

DETIKINDONESIA.CO.ID Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Provisnsi Maluku Utara Brigjen Pol. Deni Dharmapala, S.H, S.Ik, M.H bersama rombongan melakukan kunjungan kerja ke Kota Tidore Kepulauan yang terima secara langsung oleh Walikota Tidore Kepulauan Capt, H. Ali Ibrahim MH, di ruang rapat Walikota, Rabu (24/1/2024).

Dalam kesempatan tersebut, Capt. H. Ali Ibrahim mengatakan, Pemerintah Kota Tidore Kepulauan telah menindaklanjuti instruksi presiden nomor 2 Tahun 2020 tentang Rencana Aksi Nasional Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika (P4GN) dan Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 12 Tahun 2019 tentang Fasilitasi PG4N, sehingga sebagai bentuk keseriusan Pemerintah Daerah Kota Tidore Kepulauan, telah dikeluarkan SK Walikota Tidore Kepulauan Nomor 104.2 Tahun 2021 tentang rencana aksi daerah dalam rangka P4GN, obat-obatan dan bahan adiktif lainnya di Kota Tidore Kepulauan Tahun 2021-2024 dan Surat Keputusan Walikota Tidore Kepuluan Nomor 104.1 Tahun 2021 Tentang Pembentukan Tim Kerja Kota Tanggap Ancaman Narkoba (KOTAN), Selain itu juga telah ditetapkan Peraturan Daerah Nomor 7 Tahun 2022 Tentang Pencegahan Dan Penanggulangan Bahaya Narkoba.

Baca Juga :  Pemkot Tidore Resmi Launching Proyek Perubahan Pelatihan Kepemimpinan Nasional Tingkat II 2023

Walikota dua periode ini juga menyampaikan selamat datang kepada Kepala BNN Provinsi Maluku Utara bersama rombongan di Kota Tidore, Kota kecil terbersih yang meraih adipura Sembilan kali berturut-turut dengan pengelolaan pemerintahan terbaik yang meraih Opini Wajar tanpa Pengecualian (WTP) dari BPK selama Sembilan kali berturut-turut.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Atas nama Pemerintah Daerah mengucapkan selamat datang di Tidore, semoga selama berada di Kota Tidore merasa betah, aman, dan nyaman di Kota Tidore.” kata Ali

Tak lupa, Orang nomor satu di Kota Tidore Kepulauan ini juga mengharapkan dengan kunjungan kerja ini dapat membawa sebuah hasil yang baik antara BNN Propinsi Maluku Utara dan Pemerintah Daerah Kota Tidore Kepulauan dalam meningkatkan usaha pencegahan, pemberantasan, penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika serta zat terlarang lainnya yang dapat mengancam masa depan negeri ini dan dapat merusak kehidupan generasi muda, “Semoga dengan niat yang baik ini akan membawa kebaikan untuk BNN Provinsi Maluku Utara dan Kota Tidore Kepulauan di masa-masa mendatang” harap Ali

Baca Juga :  Menyongsong Hari Nusantara 2023, Pemkot Tidore Kepulauan Terima 20 Mini Bus dari Kemenhub RI

Sementara, Kepala BNN Maluku Utara Brigjen Pol. Deni Dharmapala mengatakan, kunjungan kerja kali ini sekaligus silaturahmi antara BNN Provinsi Maluku Utara dengan BNN Tidore terhadap Pemerintah Kota Tidore dalam hal ini Walikota beserta jajaran Pemda Tidore, “sebagai orang baru di BNN Provinsi Maluku Utara yang baru pertama kali berkunjung ke Kota Tidore ini sangat mengapresiasi Pemerintah Daerah Kota Tidore yang telah menindaklanjuti amanat presiden tersebut serta mengeluarkan SK Walikota terkait dengan KOTAN tersebut.” kata Brigjen Pol Deni.

“pertama kali menginjakkan kaki di Kota Tidore, saya sangat kagum dengan keindahan Tidore yang begitu indah, bagus dan bersih, dan penyambutan pak walikota dengan jajaran pemerintah daerah Kota Tidore kepada kami sangat baik dan terbuka, semoga kerjasama dan silaturahmi ini akan terus dilakukan oleh Pemda Tidore dengan BNN Provinsi maupun BNN Kota Tidore sehingga terjalin dengan baik.” Sambung Brigjen Pol Deni.

Brigjen Pol Deni juga mengapresiasi Pemerintah Daerah kota Tidore dimana selama ini sangat berkontribusi terhadap pembangunan BNN Kota Tidore yang tujuannya untuk membebaskan bahaya narkoba di Kota Tidore, “karena saya lihat bahwa lahan hibah oleh Pemda Tidore untuk membangun kantor BNN Tidore itu sebagai bentuk dukungan wujud nyata pemda Tidore dalam membantu pemberantasan narkoba di wilayah ini, sehingga bahwasannya yang membesarkan BNN itu sendiri tidak lain hanya kepala daerah itu sendiri.” Kata Deni.

Baca Juga :  Tim Pemenangan, Rusihan - Muhtar Di Pilkada Halsel, Terbentuk 

“siapapun nantinya yang menjadi Kepala Daerah maupun Kepala BNN di wilayah ini yang mempunyai komunikasi dan silaturahmi yang baik maka akan membesarkan BNN itu sendiri dengan tujuan pemberantasan bahaya narkoba, sehingga kami terus mengharapkan dukungan dan partisipasi Pemerintah Daerah untuk terus berkolaborasi dengan BNN Kota Tidore untuk menjalankan program BNN di Kota Tidore ini.” Tambah Brigjen Pol Deni.

Turut Hadir Kepala BNN Kota Tidore Kepulauan beserta Jajaran, Staf Ahli Walikota, Asisten Sekda dan para pimpinan OPD di lingkup Pemerintah kota Tidore Kepulauan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Tim
Editor : Yuli
Sumber :

Berita Terkait

Gunung Lewotobi Kembali Muntahkan Abu Vulkanik, 7 Desa Waspada Banjir Lahar
Citra Positif 100 Hari Pemerintahan Prabowo Capai Rekor Tertinggi dalam Sejarah, Tody Ardianysah Ucapkan Selamat
Pemkot Tidore Siapkan Program Khusus Atasi Inflasi dan Kesehatan Gratis
Tak Setuju Gencatan Senjata, Menteri di Israel Ancam Gulingkan Netanyahu
Donald Trump Ingin Pindahkan Sebagian Warga Gaza ke Indonesia
Presiden Prabowo Minta Maaf Belum Semua Anak Bisa Nikmati Makan Bergizi Gratis
100 Hari Masa Kerja, Presiden Prabowo Ingin Hilangkan Kemiskinan dan Kelaparan
Pemkot Tidore Terima Penghargaan Daerah Pelopor Transformasi Digital

Berita Terkait

Senin, 20 Januari 2025 - 17:41 WIB

Tak Setuju Gencatan Senjata, Menteri di Israel Ancam Gulingkan Netanyahu

Minggu, 19 Januari 2025 - 08:13 WIB

Hamas Belum Kirim Daftar Sandera, Israel Ancam Batal Gencatan Senjata

Kamis, 16 Januari 2025 - 15:46 WIB

Israel dan Hamas Resmi Gencatan Senjata Mulai 19 Januari

Jumat, 29 November 2024 - 19:07 WIB

Erdogan Ajak Negara-Negara Muslim Bersatu Hentikan Israel

Sabtu, 5 Oktober 2024 - 22:05 WIB

Israel Akan Kirim Serangan Balasan Usai Digempur Rudal Balistik Iran

Selasa, 27 Agustus 2024 - 20:26 WIB

Benny Wenda Desak Solidaritas untuk Papua Barat di Forum Pasifik, PM Papua Nugini: Indonesia Punya Hak Penuh Atas Papua Barat

Rabu, 31 Juli 2024 - 13:15 WIB

Breaking News: Pemimpin Hamas Ismail Haniyeh Tewas Terbunuh di Iran

Minggu, 21 Juli 2024 - 06:41 WIB

Varian Baru COVID-19 Menyebar Di Australia

Berita Terbaru