DETIKINDONESIA.CO.ID, NAMROL – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Buru Selatan akan membentuk Satgas Penanggulangan Bencana.
“Yang terpenting mau membentuk satgas bencana yang akan bekerja dengan sistem pemerintahan. Sinergitas dengan pihak kepolisian, camat dan desa,” kata Bupati Buru Selatan, Safitri Malik Soulisa kepada wartawan saat meninjau lokasi abrasi di pesisir pantai Kota Namrole, Selasa (19/7/2022).
Bupati yang didampingi Kadis PUPR Melkior Soulisa mengatakan saat ini pemerintah daerah telah melakukan langkah penanganan darurat dan informasi imbauan kepada masyarakat.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Untuk langkah panjang Pemkab Buru Selatan telah mengajukan proposal permohonan bantuan kepada Balai Sungai.
“Muda-mudahan Balai Sungai memberikan respon yang baik sesuai kondisi. Saya percaya mereka bisa membantu kami,” kata Safitri.
Penulis | : Delvi |
Editor | : Mul |
Sumber | : Humas Kab. Buru Selatan |
Halaman : 1 2 Selanjutnya