DETIKINDONESIA.CO.ID, BIREUEN – Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad S.A.W 1444 H, yang diselenggarakan SMP Negeri 2 Bireuen, diharapkan bisa menjadi sebuah momentum bagi kita memperingati hari kelahiran Nabi Muhammad. Tentunya disitu banyak bisa kita teladani dan ambil contoh perbuatan yang dilakukan oleh Nabi Muhammad S.A.W untuk dapat diaplikasikan dalam kehidupan sehari – hari.
“Tentunya yang paling utama contoh teladan ini bisa kita berikan kepada anak didik, sehingga didalam momen Maulid ini anak didik kita Khususnya (SMP Negeri 2 Bireuen) bisa mengambil contoh teladan yang ada pada Nabi Muhammad S.A.W”.
“Terutama dalam hal ibadah, bisa memelihara dan dilakukan oleh anak didik dengan baik dan benar, apalagi sekolah SMP Negeri 2 Bireuen, tiap hari melakukan sholat berjama’ah setiap hari jum’at juga dilakukan yasinan, ceramah agama Islam menghadirkan tgk dari dayah sekitar lingkungan, hal ini ini juga sebagai memperkuat karakter dan akhlak anak didik, disamping juga ada agenda sholat dhuha, semua penting kita selaku pihak sekolah pikirkan agar anak didik kita nanti mampu tingkatkan amal kebaikan dalam kehidupan sehari – hari mereka”, lanjutnya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Penulis | : Hendra |
Editor | : Admin |
Sumber | : |
Halaman : 1 2 Selanjutnya