Sesuai Hitungan Para Tokoh Kampung Salah Satu Desa di Taliabu Laksanakan Sholat Idul Fitri

Kamis, 20 April 2023 - 17:57 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, BOBONG– Hari ini, Masyarakat Desa Holbota, Kecamatan Taliabu Barat Kabupaten Pulau Taliabu, Provinsi Maluku Utara (Malut) sudah melaksanakan Sholat Idul Fitri 1444 Hijriah.

Padahal, pemerintah sendiri telah menetapkan pelaksanaan sholat Idul Fitri 1444 hijriah digelar pada Sabtu (23/4/2023).

Meski tidak mengikuti Pemerintah, Desa Holbota mengisbatkan Idul Fitri 1444 Hijriah ini secara mufakat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Imam Masjid Alther Mus Desa Holbota, Bahtam Soamole kepada media ini menjelaskan, penetapan lebaran Idul Fitri 1444 Hijria hari ini dilakukan secara musyawarah mufakat oleh Tokoh Adat, Tokoh Agama, Pemerintah Desa dan Masyarakat.

“Memang perhitungan waktu hari raya ini kita berpatokan dengan Desa Kawalo, sejak tahun 1983. Waktu itu Desa Holbota masih berstatus dusun bernama Tonghaya (tuan besar).” Jelas Bahtam Soamole,

Baca Juga :  Kunjungan Ketua Pengadilan Tinggi Maluku Utara di Taliabu

Bahtam, menambahkan hari Raya Idul Fitri tahun 2022 lalu antara Desa Holbota, Desa Kawalo dan Desa Woyo memiliki perbedaan karena dalam penentuan hari raya tahun lalu Desa Holbota hari duluan besoknya Desa Kawalo dan Woyo.

“Jadi hari ini 3 Desa, Desa Holbota, Desa Kawalo dan Desa Woyo lebaran sama-sama sesuai perhitungan kami lebaran jatuh hari ini (Kamis, 20/04/2023).”ujarnya.

Sementra itu, Pj. Kades Holbota, Sudin Abdul membenarkan warganya sudah lebaran

Kami sudah melakukan takbiran tadi malam dan melaksanakan salat Idul Fitri hari ini.

“Alhamdulillah, kami tetapkan lebaran Idul Fitri secara kesepakatan bersama tokoh agama dan tokoh adat disini,”katanya.

Ia menjelaskan, penentuan lebaran Idul Fitri tiap tahunnya di Desanya, mengikuti perhitungan para tokoh agama dan tokoh masyarakat.

Baca Juga :  Sebanyak 495 Calon PPS di Taliabu Ikuti Ujian Tertulis

“Kami berpatokan dengan perhitungan para tokoh, baik imam masjid, tokoh adat tokoh agama dan semua warga,” ucapnya.

Dia berharap, meski berbeda penetapan dengan Pemerintah, namun silaturahmi tetap terjaga dengan baik.

“Semoga kita diberikan kesehatan dan kebersamaan di Idul Fitri tahun 2023 ini,” ungkapnya.

Perlu diketahui bahwa, yang memimpin Sholat Idul Fitri 1444 Hijriah, Imam Mesjid Desa Holbota Bahtam Soamole, dan yang hotbah Rasid.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Bahrudin
Editor : Mufik
Sumber :

Berita Terkait

Dari Dana Desa ke Dana Dosa: Refleksi atas UU Desa yang Salah Arah
Kepala Desa Sayoang Bantah Dugaan Nongkrong di Coffee Hox Bersama Pemandu Lagu: Itu Foto Lama
PT Wanatiara Persada Gelar Lomba Tarik Tambang Sambut Hari Buruh Sedunia
Pejabat Kades Diduga Berhentikan 8 Kaur Desa Dan Gaji Dua Bulan Tak Dibayarkan 
Pengurus DPD I Asosiasi Pemerintah Desa Provinsi Maluku Utara, Siap Dilantik 
Harita Nickel Lestarikan Flora dan Fauna Endemik lewat Pemantauan dan Edukasi Karyawan
Proyek Jalan Pulau Makian Terlambat, Kadis PUPR Halsel Beberkan Penyebab
Pembangunan Berjalan Lancar, RW 015 Kemirimuka Menuju Kampung Pancasila

Berita Terkait

Minggu, 20 April 2025 - 19:41 WIB

IMP 168, INTANI, dan Forum Bumdes Indonesia Bersinergi Wujudkan Ketahanan Pangan Berbasis Desa

Sabtu, 19 April 2025 - 20:36 WIB

Wamen Viva Yoga Kukuhkan Rizki Sadig Sebagai Ketua DPW PAN Jatim 2024-2029

Jumat, 18 April 2025 - 16:45 WIB

Harita Nickel Tegaskan Komitmen Lingkungan di Tengah Meningkatnya Permintaan Nikel Dunia

Jumat, 18 April 2025 - 16:19 WIB

Menteri UMKM Maman Abdurrahman Dorong Pemprov Kalbar Tunjukkan Kinerja Lebih Baik dari Pemerintahan Sebelumnya

Jumat, 18 April 2025 - 15:18 WIB

Rosan: Danantara Dapatkan Rp67 Triliun dari Qatar untuk Hilirisasi dan Sektor Energi

Jumat, 18 April 2025 - 14:43 WIB

Ketua Ombudsman RI Tekankan Pentingnya Kebersamaan di Tengah Dinamika Birokrasi

Jumat, 18 April 2025 - 14:13 WIB

Sekjen Demokrat Herman Khaeron: Partai Demokrat Siap Bahas RUU Perampasan Aset

Jumat, 18 April 2025 - 09:03 WIB

Wamen Viva Yoga Ajak Kawasan Transmigrasi Dukung Program Ketahanan Pangan Nasional

Berita Terbaru

Rudy Mas'ud (Detik Indonesia/Prokal)

KALIMANTAN TIMUR

Gubernur Harum Apresiasi Warga Taat Pajak dengan Hadiah Total Rp 5 Miliar

Minggu, 20 Apr 2025 - 21:48 WIB

Pengukuhan Kepengurusan DPD LDII Kabupaten Sragen Masa Bakti 2024–2029: Perkuat Moderasi Beragama dan Sinergi untuk Sragen Sejahtera. Detik Indonesia/ldiilampung/LINES

JAWA TENGAH

Bupati Sragen Resmikan Pengurus Baru DPD LDII Periode 2024–2029

Minggu, 20 Apr 2025 - 20:44 WIB