Dubes Spanyol Ingin Promosikan Kebudayaan Tidore Di Mata Dunia

Rabu, 24 Mei 2023 - 11:13 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, TIDORE – Wakil Duta Besar Penasehat Budaya dan Keilmuan, Kedutaan Besar Spanyol di Jakarta, Diego Santiago Rivero bersama rombongan ingin mempromosikan Kebudayaan Tidore di mata dunia.

Hal tersebut disampaikan pada kunjungan kerjanya di Kota Tidore Kepulauan yang diterima oleh Staf Ahli Walikota Bidang Kemasyarakatan dan SDM, Yakub Husain di Ruang Rapat Walikota, Selasa (23/5/2023).

Dalam kunker tersebut, Santiago mengatakan, hubungan antara kerajaan Spanyol dan kerajaan Tidore pada masa lalu sangat luar biasa, menjadi salah satu daya tarik, dari sisi sejarah, kerajaan Tidore dan kerajaan Spanyol memiliki hubungan yang luar biasa.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Banyak peninggalan-peninggalan bangsa Spanyol yang ada di Kota Tidore, dan kami di kedutaan besar Spanyol bersedia untuk bekerjasama di bidang Kebudayaan, nanti kalau seandainya ada event-event Kebudayaan di Tidore, silahkan kirim undangan ke kami kedutaan besar spanyol di Jakarta, kami akan datang,” Tutur Santiago.

Baca Juga :  TPID Tidore Kepulauan Gelar Operasi Pangan Murah di Pekan Budaya Kota Rempah

Lebih lanjut, Santiago berharap ada satu program kebudayaan yang akan selalu dilakukan di Tidore, dalam program kebudayaan tersebut mempunyai model pengembangan kebudayaan dan promosi-promosi kebudayaan.

“Kami berharap nanti ada satu program kebudayaan yang akan selalu kami lakukan, dalam program kebudayaan kami mempunyai model pengembangan kebudayaan, saya sudah berapa bulan di Indonesia dan saya menganggap informasi kebudayaan terutama dari Tidore adalah informasi yang sangat penting untuk dipromosikan,” Imbuh Santiago.

Di kesempatan yang sama, Staf Ahli Walikota Bidang Kemasyarakatan dan SDM, Yakub Husain dalam sambutannya mengatakan, Pemerintah Kota Tidore Kepulauan dengan tangan terbuka menerima apabila Kerajaan Spanyol ingin meningkatkan peluang kerjasama untuk mempererat ikatan kekeluargaan yang terjalin anatara Kota Tidore Kepulauan dengan Kerajaan Spanyol baik dalam sektor pendidikan, pariwisata dan budaya.

Baca Juga :  Sampah Dan Limbah Medis Numpuk Di RSUD Labuha

“Kerjasama tersebut tentunya harus memberi dampak yang baik untuk kedua pihak, dan tentunya pula harus membawa kesejahteraan pada masyarakat Kota Tidore Kepulauan karena hal tersebut adalah komitmen kami dari awal, semoga dengan adanya Kunjungan pada hari ini akan membawa nilai yang baik untuk keduanya, dan kita dapat kembali dipertemukkan dalam kesempatan yang lebih baik lagi dengan mengangkat potensi-potensi dari keduanya dalam sebuah jalinan kerjasama yang professional,” Ucap Yakub.

Kunjungan kerja tersebut ditutup dengan pemutaran film dokumenter dan penyerahan cendera mata dari Staf Ahli Walikota Bidang Kemasyarakatan dan SDM, Yakub Husain kepada Wakil Dubes Spanyol Penasehat Budaya dan Keilmuan, juga penyerahan buku dari Wakil Dubes Spanyol yang berjudul “Las fortalezas de las islas Molucas” yang artinya “Benteng-Benteng di Kepulauan Maluku” karya Juan Carlos Rey.

Baca Juga :  Pemkot Tidore Lakukan Pemantauan Stok Bahan Pokok di Pasar Gosalaha

Buku Las fortalezas de las islas Molucas berisi tentang sejarah benteng-benteng dan rempah-rempah yang ada di Kepulauan Maluku dan Maluku Utara yang dikenal oleh bangsa Spanyol, buku ini ditulis berdasarkan riset dan penelitian dari Juan Carlos Rey yang juga ikut dalam rombongan kunker ini, buku terbitan Yayasan Pustaka Obor Indonesia ini dipersembahkan dalam 2 bahasa, yaitu Bahasa Indonesia dan Bahasa Spanyol.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : MUFIK
Sumber :

Berita Terkait

Diduga Membeck’up Aktifitas Galian C Ilegal, Muamil Meminta Kapolda Malut Copot Kapolsek Obi
PB-FORMMALUT Minta Kapolsek Obi Tindak Tegas Galian C, Milik Hasan Hanafi 
Soal Kasus Korupsi Bank BPRS, Kejari Halsel Di Demo 
Pemkot Tidore Raih Penghargaan Pengelolaan TKD Terbaik T.A 2024
TPID Kota Tidore Gelar Rakor Pengendalian Inflasi Jelang Nataru
Dorong Pembangunan Kaimana Berbasis Data, Bupati Freddy Thie Jalin Kermitraan Strategis Dengan BPS RI
Pemkot Tidore Kembali Raih Penghargaan Predikat Kepatuhan Pelayanan Publik dari Ombudsman
Hadiri Investment Forum, Bupati Freddy Thie Perkenalkan Pariwisata Kaimana

Berita Terkait

Minggu, 22 Desember 2024 - 14:25 WIB

Diduga Membeck’up Aktifitas Galian C Ilegal, Muamil Meminta Kapolda Malut Copot Kapolsek Obi

Minggu, 22 Desember 2024 - 12:55 WIB

PB-FORMMALUT Minta Kapolsek Obi Tindak Tegas Galian C, Milik Hasan Hanafi 

Minggu, 22 Desember 2024 - 12:54 WIB

Soal Kasus Korupsi Bank BPRS, Kejari Halsel Di Demo 

Minggu, 22 Desember 2024 - 07:01 WIB

TPID Kota Tidore Gelar Rakor Pengendalian Inflasi Jelang Nataru

Minggu, 22 Desember 2024 - 06:54 WIB

Dorong Pembangunan Kaimana Berbasis Data, Bupati Freddy Thie Jalin Kermitraan Strategis Dengan BPS RI

Kamis, 19 Desember 2024 - 16:09 WIB

Pemkot Tidore Kembali Raih Penghargaan Predikat Kepatuhan Pelayanan Publik dari Ombudsman

Kamis, 19 Desember 2024 - 16:03 WIB

Hadiri Investment Forum, Bupati Freddy Thie Perkenalkan Pariwisata Kaimana

Kamis, 19 Desember 2024 - 15:56 WIB

Pemkab Kaimana Kembangkan Ekowisata Berkelanjutan di Teluk Triton

Berita Terbaru

Daerah

Soal Kasus Korupsi Bank BPRS, Kejari Halsel Di Demo 

Minggu, 22 Des 2024 - 12:54 WIB