Indonesia Hattrick Juara Umum ASEAN Para Games, Menpora Dito Bangga dengan Perjuangan Atlet

Sabtu, 10 Juni 2023 - 20:03 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, PHNOM PENH – Indonesia dipastikan menjadi juara umum ASEAN Para Games 2023 yang berlangsung di Kamboja. Indonesia kokoh di posisi teratas dengan raihan 159 medali emas, 148 medali perak dan 94 medali perunggu.

Di posisi kedua ada Thailand yang menempati peringkat kedua, dengan meraih 126 medali emas, 110 perak, dan 92 perunggu. Vietnam yang berada di peringkat ketiga dengan 66 medali emas, 58 perak, dan 77 perunggu. Tuan rumah Kamboja berada di posisi kedelapan dengan 9 emas, 18 perak dan 43 perunggu.

Hasil ini membawa Indonesia juara umum tiga kali beruntun alias hattrick, setelah di Malaysia (2017) dan tahun lalu saat menjadi tuan rumah. Kontingen Merah Putih berkekuatan 268 atlet dengan mengikuti 12 dari 14 cabor yang dipertandingkan. Total kontingen Indonesia berjumlah 500 orang.

“Indonesia kembali mendapatkan predikat juara umum. Ini adalah sebuah kebangaan dan tentu kita sangat bahagia Indonesia kembali meraih gelar itu ketiga kali beruntun,” kata Menpora, Dito Ariotedjo.

Dito juga memaparkan, hasil yang didapatkan Indonesia saat menjadi tuan rumah pertama kali 2011 terus memacu semangat seluruh atlet dan semakin melonjak hingga tiga kali beruntun juara umum.

Selain itu, capaian kontingen Indonesia di Kamboja semakin lengkap dengan deretan pemecahan 15 rekor. 11 rekor di cabor para renang dan 4 rekor angkat berat.

“Lebih istimewa lagi, pada edisi kali ini merupakan perolehan medali terbanyak ketika tidak menjadi tuan rumah, ini merupkan sejarah. Bahkan untuk medari perak dan perunggu,” jelasnya.

Baca Juga :  Bupati Buru Selatan Hj.Safitri Malik Soulisa Tetap Memperjuangkan Nasib PTT Tetap Ada

CDM Indonesia, Andi Herman menambahkan, hasil juara umum kali ini merupakan kerja keras yang dilakukan sejak Pelatnas.

Dengan tekad yang kuat untuk kembali mempertahankan juara umum, membuat seluruh elemen, baik atlet, pelatih, hingga pelatih terinspirasi untuk meraih hasil itu.

“Hasil yang menjadi kebanggaan bersama dan sejarah capaian pemecah rekor.” papar Andi Herman.

Sementara itu, Ketua Umum NPC Indonesia, Senny Marbun mengapresiasi kepedulian pemerintah Indonesia termasuk Presiden Jokowi yang terus memberikan dukungan penuh kepada atlet disabilitas.

Dukungan itu menambah motivasi seluruh atlet untuk mengharumkan Indonesia di kancah internasional, termasuk ASEAN Para Games.

“Terima kasih kepada bapak presiden dan pemerintah yang peduli kepada masyarakat difabel. Atlet kita semakin termotivasi untuk menambah medali emas. Indonesia harus kita harumkan,” kata Senny Marbun.

Baca Juga :  Jelang Indonesia GP 2023, Dyandra Siapkan Layanan Transportasi Terbaik bagi Pengujung

Di sisi lain, Direktur PT Bayan Resources Tbk, Merlin Sanjaya selaku sponsor utama kontingen Indonesia mengucapkan selamat atas keberhasilan menjadi juara umum ASEAN Para Games 2023. “Semangat para atlet menginspirasi kami semua. Kami berterima kasih atas perjuangan kalian semua,” ucapnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : MUFIK
Sumber : MENPORA

Berita Terkait

Wasit Indonesia, Thoriq dan Bangbang, Tunjukkan Kemampuan di Piala Asia U-20 2025
Cristiano Ronaldo Akan Berkunjung ke NTT Besok
Manchester United Kalah 0-1 dari Tottenham, Amorim Minta Tim Segera Bangkit
Timnas Indonesia U-20 Siap Hadapi Uzbekistan Setelah Kekalahan dari Iran di Piala Asia
Indra Sjafri Evaluasi Timnas U-20 Jelang Duel Kontra Uzbekistan
Pelatih Twente Memuji Kinerja Pemain Timnas Mees Hilgers dalam Kemenangan Liga Europa
Pemain Manchester United, Manuel Ugarte Terancam Sanksi Larangan Bermain Akibat Kartu Kuning di Liga Inggris
Media Vietnam Soroti Kelemahan Timnas U20 Indonesia Usai Kekalahan Telak dari Iran

Berita Terkait

Senin, 31 Maret 2025 - 21:23 WIB

Tengoklah ke Mana Kita Takbir? – Pesan Penting Usai Ramadhan

Minggu, 23 Maret 2025 - 11:06 WIB

Hancurkan Mafia Pertamina: Moment of Truth Prabowo, Erick Thohir?

Sabtu, 22 Maret 2025 - 08:42 WIB

Buka Puasa Bersama: Makna dan Tradisi

Jumat, 21 Februari 2025 - 03:37 WIB

Revisi UU Minerba; Langkah Maju Percepatan Hilirisasi

Selasa, 18 Februari 2025 - 19:08 WIB

Mata Uang Dunia

Senin, 17 Februari 2025 - 15:00 WIB

Berita Acara Sumpah (BAS) Firdaus dan Razman Dibekukan Pengadilan Tinggi, Apa Pelajaran Bagi Advokat Lain?

Minggu, 9 Februari 2025 - 22:32 WIB

Pesan Ketum di Rakernas, Partai Golkar Solid

Minggu, 9 Februari 2025 - 21:35 WIB

Kongkriet! Arahan Ketua Umum DPP Partai Golkar di Rakernas

Berita Terbaru

Artikel

10 Orang Terkaya di Dunia Tahun 2025

Kamis, 3 Apr 2025 - 21:30 WIB