Capt Ali Ibrahim Buka Perhelatan GSI Tidore

Senin, 3 Juli 2023 - 18:31 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, TIDORE – Perhelatan Gala Siswa Indonesia (GSI) SMP Tingkat Kota Tidore Kepulauan resmi dibuka oleh Wali Kota Tidore Kepulauan Capt. Ali Ibarahim, di Stadion Kelurahan Gurabati, Senin (3/6/2023).

Wali Kota Capt. Ali Ibrahim mengatakan Pemerintah melalui Balai Pengembangan Talenta Indonesia (BPTI), Sekretariat Jenderal, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan,  Riset  dan  Teknologi  telah menyusun berbagai kebijakan dan strategi, salah satunya dengan menyelenggarakan kegiatan Gala Siswa Indonesia bagi peserta  didik  Sekolah Menengah Pertama  tahun 2023.

“Hal ini menandakan semangat Merdeka Belajar, Merdeka Berprestasi, untuk pulih sepenuhnya dari keterpurukan karena pandemi, setelah adaptasi terobosan pelaksanaan GSI di masa pandemi 3 tahun lalu, pada tahun ini BPTI melalui Dinas Pendidikan Kota Tidore Kepulauan kembali melakukan ajang talenta di bidang sepakbola untuk jenjang SMP secara luring,” Ucapnya.

Ali Ibrahim juga mengatakan, pelaksanaan GSI dilakukan secara berjenjang mulai dari tingkat Kecamatan, Kabupaten/Kota, Provinsi hingga tingkat Nasional dengan mekanisme kompetisi dan mekanisme pertandingan internal. Melalui GSI Pemerintah Daerah Kota Tidore Kepulauan berharap kepada semua komponen, baik itu pelatih, Pemain, perangkat pertandingan, para Kepala Sekolah, orang tua siswa dan masyarakat,

“Mari kita bekerja sama menjaga keamanan, menciptakan kenyamanan selama pertandingan berlangsung, untuk itu kepada seluruh atlit yang mengikuti kompetisi ini agar dapat menggunakan kesempatan ini dengan sebaik-baiknya,” harap Ali.

Ali menambahkan, Menang atau kalah bukanlah hal yang utama yang terpenting adalah bagaimana para atlit bisa mengedepankan sportivitas dan Fair Play diatas segala-galanya.

Baca Juga :  Layanan Kesehatan Pemerintahan Capt Ali Dan Muhammad Sinen Baik , Menko PMK Berikan Penghargaan

“Semoga dengan kegiatan GSI SMP Tingkat Kota Tidore Kepulauan akan menjadi motivasi bagi atlit-atlit muda sepak bola di Kota Tidore Kepulauan untuk meningkatkan prestasinya,” singkatnya.

Sementara Kepala Dinas Pendidikan Kota Tidore Kepulaun Zainudin Umasangadji mengatakan pelaksanaan Gala Siswa Indonesia (GSI) SMP tingka Kota ini merupakan implementasi Instruksi Presiden Nomor 3 Tahun 2019 tentang Percepatan Pembangunan Persepakbolaan Nasional.

“Kegiatan ini sebagai salah satu upaya dari pemerintah dalam rangka membekali peserta  didik sebagai generasi emas Indonesia Tahun 2045 dan perwujudan pelajar pancasila yang memiliki kompetensi global dan berperilaku sesuai dengan nilai-nilai Pancasila guna menghadapi dinamika perubahan di masa depan, dan saat ini sebanyak 144 pemain sudah siap berlaga,” tutupnya.

Baca Juga :  Polres Langkat Ungkap Pelaku Penganiayaan Yang Sebabkan Korban Meninggal Dunia

Perlu diketahui terdapat delapan team yang bertanding di GSI SMP Tingkat Kota Tidore Kepulauan, yang mana para team mewakili setiap kecamatannya masing-masing dan bagi pemenang GSI ini akan menuju bertanding di GSI SMP Tingkat Provinsi Maluku Utara untuk membawa nama Kota Tidore Kepulauan.

Turut Hadir pada Pembukaan GSI SMP Tingkat Kota Tidore Kepulauan yaitu Sekretaris Daerah Kota Tidore Kepulauan yang juga selaku Ketua KONI Kota Tidore Kepulauan, Kepala Balai Penjamin Mutu Pendidikan Provinsi Maluku Utara, Para Pimpinan OPD Kota Tidore Kepulauan, Camat berserta Kapolsek Tidore Selatan, Ketua ASKOT Tidore, Kepala Balai Guru Penggerak, Ketua Persikota Tidore, Lurah berserta Ketua IPPG Kelurahan Gurabati, dan Kepala Sekolah dan Guru SMP Se-Kota Tidore.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : MUFIK
Sumber :

Berita Terkait

Gubernur Malut Luncurkan KIP Kuliah Daerah, Direspons Positif Pemerintah Pusat
Kapolda Maluku Utara Didorong Tindak Tegas Ahmad Hi. Djaim atas Dugaan Penghinaan dan Provokasi ke Kesultanan Tidore
Beri Pesan Paskah Kepada Umat Nasrani, GAMKI : Sultan Bacan Sosok Pemimpin Sejati
Baru Hirup Udara Bebas, Eks Napi Pembunuhan Diduga Kembali Lakukan Aksi Bejat
Rayakan Paskah Kristus, GAMKI dan Polres Halsel Bagikan Sembako Kepada Janda dan Anak Yatim di GPM Tomori
Golkar Singkawang Tegaskan Dukungan kepada Menteri UMKM Maman Abdurrahman Pimpin DPD Golkar Kalbar
Dari Dana Desa ke Dana Dosa: Refleksi atas UU Desa yang Salah Arah
Kepala Desa Sayoang Bantah Dugaan Nongkrong di Coffee Hox Bersama Pemandu Lagu: Itu Foto Lama

Berita Terkait

Selasa, 22 April 2025 - 14:54 WIB

Sekjen Demokrat Herman Khaeron Dukung Pembentukan Koperasi Desa Merah Putih, Yakini Bisa Sinergi dengan Koperasi yang Sudah Ada

Senin, 21 April 2025 - 14:24 WIB

Maman Abdurrahman Ditetapkan Sebagai Calon Tunggal Ketua Umum IKA Trisakti

Senin, 21 April 2025 - 12:45 WIB

Halalbihalal Wakil Kepala BPJPH Afriansyah Noor: Pererat Silaturahmi dan Perkuat Sinergi Halal Nasional

Senin, 21 April 2025 - 12:23 WIB

Trisakti Utama Ajak IKA Trisakti Bersinergi Hadapi Tantangan Zaman

Senin, 21 April 2025 - 09:53 WIB

Wamen Transmigrasi Viva Yoga dan Tokoh PAN Hadiri Halal Bihalal Serentak Seluruh Indonesia, Tekankan Peran PAN Dalam Pemerintahan

Minggu, 20 April 2025 - 19:41 WIB

IMP 168, INTANI, dan Forum Bumdes Indonesia Bersinergi Wujudkan Ketahanan Pangan Berbasis Desa

Minggu, 20 April 2025 - 09:12 WIB

Maman Abdurrahman Resmi Mendaftar sebagai Calon Ketua Umum IKA Trisakti

Sabtu, 19 April 2025 - 20:36 WIB

Wamen Viva Yoga Kukuhkan Rizki Sadig Sebagai Ketua DPW PAN Jatim 2024-2029

Berita Terbaru