Merdeka, Kereta Api Akan Menjadi Transportasi Baru Orang Papua

Jumat, 14 Juli 2023 - 13:04 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Penjabat Gubernur Papua Selatan, Apolo Safanpo mengatakan, perencanaan pembangunan jalur transportasi Kereta Api bakal menghubungkan Kabupaten Merauke dan Boven Digoel. (detikindonesia.co.id)

Penjabat Gubernur Papua Selatan, Apolo Safanpo mengatakan, perencanaan pembangunan jalur transportasi Kereta Api bakal menghubungkan Kabupaten Merauke dan Boven Digoel. (detikindonesia.co.id)

DETIKINDONESIA.CO.ID, MERAUKE  –  Jalur transportasi Kereta Api, bakal dibangun di Provinsi Papua Selatan. Penjabat gubernur Papua Selatan, Apolo Safanpo mengatakan, perencanaan pembangunan jalur transportasi Kereta Api bakal menghubungkan Kabupaten Merauke dan Boven Digoel.

Untuk itu, kata Apolo, hal tersebut harus direncanakan secara matang, agar tidak menjadi beban pada APBD.

“Dari sisi teknis sangat dimungkinkan karena kita berada di wilayah yang datar, namun dari sisi manfaat harus dihitung secara baik,” kata Apolo kepada wartawan di salah satu hotel di Merauke, Kamis (13/7/2023).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dikatakan, biaya operasional, perbandingan biaya operasional dan produksinya, apakah dapat menghidupi diri sendiri atau tidak.

“Jangan sampai begitu dibangun tergantung dari APBD lagi,” ujar Apolo. Dirinya mengakui, pengusulan pembangunan jalur kereta api dari Kabupaten Merauke ke Boven Digoel tersebut masih disampaikan secara lisan.

Baca Juga :  Silaturahmi dengan Kepala Dinas PMD Langkat, DPD LPM: Ucapkan Terimaksih

“Kalau kita banyak uang, lebih baik uang itu kita pakai melayani masyarakat daripada kita pakai untuk operasi.”

“Sampai saat ini belum ada pengusulan secara resmi ke saya, tidak apa-apa, usul saja dulu agar kita pelajari terlebih dahulu,” tukasnya.

Sebelumnya, Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Papua Selatan, Nelson Sasarari mengatakan, perencanaan jalur Kereta Api dibangun untuk membuka isolasi transportasi material.

“Drafnya sementara kami masih susun untuk tim asistensi dari kementrian dengan kami provinsi untuk bagaimana harus duduk bersama memikirkan percepatan pembangunan rel kreta api. Setelah ini saya akan laporkan ke bapak Gubernur untuk persetujuan,” katanya.

Desain perencanaan dari pemerintah pusat telah ada untuk percepatan pembangunan di wilayah Provinsi Papua Selatan, satu di antaranya pengadaan transportasi Kereta Api.

Baca Juga :  Prov. Papua Barat Daya Memberikan Perlindungan Sosial Kepada 50.104 Masyarakat Pekerja Bukan Penerima Upah

Direncanakan, pengerjaan konstruksi jalur rel Kereta Api Merauke-Boven Digoel bakal dikerjakan tahun 2025.

Dalam perencanaan tersebut, jarak rel Kereta api sepanjang 600Km dan meliputi 7 stasiun yang bakal dilalui.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : YULI A.H
Sumber : TRIBUNPAPUA

Berita Terkait

Cerita Nia dan Bambang, Petani Binaan Harita Nickel yang Sukses Jadi Pemasok Bahan Pangan
Langgar Edaran Mendagri, Kades  Dowora Eli Saleh Nekat Bagikan BLT Jelang Pilkada 2024
Kampanye Akbar Paslon Berkat, Freddy Thie Paparkan 3 Program Unggulan Untuk Kaimana 5 Tahun Kedepan
Sekertaris Dinas Kesehatan Halsel, Diduga Terlibat Politik Praktis
Ribuan Warga Padati Kampanye Akbar Freddy Thie-Somat Puarada
Debat Kedua Husain-Asrul Berkomitmen  Tol Laut Harus di Nikmati 10 Kabupaten/Kota 
Debat Kedua Dampak Pertambangan, MK-BISA Skak Sherly soal Jabatan Komisaris Tambang
Pemkot Tidore Gelar Rakor Percepatan Puskesmas Menjadi BLUD

Berita Terkait

Kamis, 21 November 2024 - 21:18 WIB

Cerita Nia dan Bambang, Petani Binaan Harita Nickel yang Sukses Jadi Pemasok Bahan Pangan

Kamis, 21 November 2024 - 21:18 WIB

Langgar Edaran Mendagri, Kades  Dowora Eli Saleh Nekat Bagikan BLT Jelang Pilkada 2024

Kamis, 21 November 2024 - 12:52 WIB

Sekertaris Dinas Kesehatan Halsel, Diduga Terlibat Politik Praktis

Kamis, 21 November 2024 - 04:07 WIB

Ribuan Warga Padati Kampanye Akbar Freddy Thie-Somat Puarada

Rabu, 20 November 2024 - 20:48 WIB

Debat Kedua Husain-Asrul Berkomitmen  Tol Laut Harus di Nikmati 10 Kabupaten/Kota 

Rabu, 20 November 2024 - 13:43 WIB

Debat Kedua Dampak Pertambangan, MK-BISA Skak Sherly soal Jabatan Komisaris Tambang

Selasa, 19 November 2024 - 21:53 WIB

Pemkot Tidore Gelar Rakor Percepatan Puskesmas Menjadi BLUD

Selasa, 19 November 2024 - 21:49 WIB

Cuti Kampanye Berakhir 23 November Safitri Malik Soulisa Akan Pantau Persiapan Pelaksanaan Pilkada 2024

Berita Terbaru

Nasional

Gibran Minta Mendikdasmen Hapus Sistem Zonasi

Jumat, 22 Nov 2024 - 09:39 WIB