DETIKINDONESIA.CO.ID, PAPUA PEGUNUNGAN – Secara resmi Pemerintah Indonesia meresmikan Provinsi baru di wilayah Papua. Papua memecahkan diri menjadi beberapa provinsi salah satunya adalah Papua Pegunungan.
Papua Pegunungan merupakan daerah yang berada di tengah-tengah Papua yang tidak memiliki lautan.
Papua di kelilingi oleh daratan yang luas di sekitarnya. Namun ternyata terdapat fakta menarik dari Papua Pegunungan salah satunya adalah memiliki pasir putih.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Lantas apa saja fakta menarik dari Papua Pegunungan? Yuk simak berikut ini.
1. Daerah dengan Salju Abadi di Indonesia
Salah satu fakta menarik pertama dari Papua Pegunungan adalah memiliki salju abadi yang ada di Indonesia.
Salju tersebut berada di puncak pegunungan Jayawijaya. Hal ini memberikan Papua Pegunungan menjadi daerah satu-staunya yang memiliki salju abadi.
2. Memiliki Danau di atas Awan
Fakta menarik kedua dari Papua Pegunungana adalah memiliki danau yang berada di ketinggian 3,3 ribu MPDL.
Danau ini merupakan danau yang berada di puncak Pegunungan Jayawijaya yang di sebut dengan Danau Habema.
Lokasinya yang tinggi membuat Danau Habema di sebut juga danau di atas awan.
3. Memiliki Festival Budaya yang Mendunia
Fakta menarik selanjutnya dari Papua Pegunungan adalah memiliki festival budaya yang mendunia.
Festival budaya tersebut di lakukan di Lembah Baliem yang cukup terkenal oleh mancanegara. Festival ini di sebut Festival Lembah Baliem yang di lakukan sekali dalam setahun.
Pelaksanaannya di lakukan pada setiap bulan Agustus dengan menampilkan berbagai kebudayaan Papua seperti atraksi panahan, perang-perangan, lempar tombak dan masih banyak lagi.
4. Memiliki Pasir Putih Tanpa Laut
Fakta menarik terakhir dari Papua Pegunungan adalah memiliki pasir putih meskipin tidak memiliki laut.
Hamparan pasir putih di Papua Pegunungan berlokasi di Lembah Baliem yang memberikan pemandangan menakjubkan.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Penulis | : TIM |
Editor | : YULI |
Sumber | : RADARMUKOMUKO.COM |