MAS Brotum Kaesang Ketum PSI, PSI DKI: PSI Tidak Bisa Dikucilkan Lagi

Selasa, 26 September 2023 - 15:05 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua DPW PSI DKI Jakarta, Elva Farhi Qolbina (detikindonesia.co.id)

Ketua DPW PSI DKI Jakarta, Elva Farhi Qolbina (detikindonesia.co.id)

DETIKINDONESIA.CO.ID, JAKARTA – 26 September 2023 – Partai Solidaritas Indonesia (PSI) DKI Jakarta merespon positif atas keputusan pucuk pimpinan Partai dalam menunjuk Kaesang Pangarep, putra dari Presiden Joko Widodo, sebagai Ketua Umum DPP PSI.

Ketua DPW PSI DKI Jakarta, Elva Farhi Qolbina mengatakan, “Selamat dan salam hangat kepada Mas Kaesang Pangarep atas amanah sebagai Ketua Umum DPP PSI. Ini adalah bukti nyata bahwa PSI tetap dalam komitmen mempercayakan kepemimpinan kepada generasi muda.”

PSI adalah wadah bagi para pemuda yang kerap dikucilkan dan diremehkan. Dengan dukungan dari Presiden Joko Widodo yang memberikan restu kepada anaknya menjadi Ketua Umum, ini menunjukkan harapan besar bahwa pemuda adalah kunci untuk membawa perubahan bagi Indonesia.” Lanjut Elva.

Pada kesempatan ini, Elva juga menyampaikan terima kasih mendalam kepada Grace Natalie dan Giring Ganesha yang telah membangun dan memajukan PSI hingga titik saat ini.

“Terima kasih khusus kepada Bro Giring Ganesha yang selama ini menjadi inspirasi bagi kami semua. Passion, konsistensi, dedikasi, dan cinta beliau kepada PSI dan Tanah Air telah membawa partai ini ke puncak kesuksesan,” ujar Elva.

PSI DKI Jakarta juga berkomitmen untuk mendukung dan mengawal kepemimpinan Mas Brotum Kaesang Pangarep agar tetap sejalan dengan visi dan misi PSI.

PSI DKI Jakarta berharap kepemimpinan baru di bawah bimbingan Mas Kaesang Pangarep akan membawa energi, semangat baru, dan inovasi dalam memperjuangkan kepentingan rakyat khususnya di DKI Jakarta.

Baca Juga :  Putra Malut Pertama Diberi Amanah Sebagai Pangkostrad

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : YULI
Sumber :

Berita Terkait

Setyo Budiyanto Terpilih Sebagai Ketua KPK 2024-2029
Bertemu Jajaran Bappebti, Bamsoet Apresiasi Beroperasinya Bursa Kripto Indonesia 
Bahlil Optimis Golkar Menang 60 Persen di Pilkada Serentak 2024
KPK Harapkan Dewas Terpilih Sosok yang Berintegritas
Mardiono Beri Sinyal Maju Sebagai Ketua Umum PPP
Jokowi Hadiri Kampanye Terbuka Paslon Luthfi-Yasin di Purwokerto
Ketua DPD RI Siap Bentuk Pansus Judi Online
Kemampuan dan Dedikasi Mr. Darmono Memang Layak Pimpin PLN Persero

Berita Terkait

Rabu, 20 November 2024 - 15:49 WIB

Politik di Spice Islands

Jumat, 15 November 2024 - 21:27 WIB

Transmigrasi Bukan Solusi Kesejahteraan Bagi Penduduk Orang Asli Papua

Minggu, 10 November 2024 - 12:57 WIB

Implementasi Disertasi Menteri Bahlil: Pembentukan SATGAS Hilirisasi Berkeadilan dan Berkelanjutan Mendesak Dipercepat

Selasa, 5 November 2024 - 16:12 WIB

Rancu Produk Hukum Pelantikan Presiden & Wakil Presiden

Minggu, 27 Oktober 2024 - 20:20 WIB

Kerek Lamok dan Wunuk Kerek

Minggu, 27 Oktober 2024 - 20:13 WIB

Perempuan Lani dan Cawat Tali

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 15:14 WIB

Sahabatku, Sukiman Yang Syahid Dalam Mencari Nafkah

Rabu, 23 Oktober 2024 - 19:30 WIB

Papua Bukan Tanah Kosong

Berita Terbaru

Nasional

Setyo Budiyanto Terpilih Sebagai Ketua KPK 2024-2029

Kamis, 21 Nov 2024 - 15:08 WIB