DETIKINDONESIA.ID, JAKARTA -Dewan Pengurus Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPD KNPI) Kota Ternate pada Sabtu (11/12) malam telah selesai menggelar Rapat Kerja Daerah (Rakerda). Rakerda yang dilaksanakan di Kafe Andalan Lt. 2 Pasar Gamalama membahas banyak program kerja yang akan dilaksanakan pada periode 2021-2024.
Sekretaris DPD KNPI Kota Ternate, Suyono Sahmil menyampaikan, kepengurusan DPD KNPI Kota Ternate kali ini terbagi dalam 23 Bidang, di isi oleh teman-teman pemuda yang siap dipakai dan siap bekerja untuk kerja pemberdayaan di kota ini. Ada Penyuluh Perikanan, Pengacara, Birokrat, Politisi Muda, Insan Pers, Guru, Penggerak Komunitas Kreatif, teman-teman Relawan, dll.
“Kita upayakan akan bekerja total dalam 3 tahun mendatang, dengan satu frekuensi yang sama, membangun kota yang kita bangga-banggakan ini,” jelas Suyono Sahmil.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Tentang program kerja, dirinya menyampaikan bahwa hasil rakerda ini di dorong berbagi program yang sejalan dengan Ikhtiar Wali Kota dan Wakil Wali Kota. Ikhtiar yang dimaksud adalah visi besar Ternate Mandiri dan Berkeadilan (Andalan), dan kami upayakan program kerja tersebut akan dieksekusi secara berkelanjutan.
Selain program yang telah disusun, dirinya tak lupa menyampaikan beberapa rekomendasi yang didorong secara internal dan eksternal kelembagaan DPD KNPI Ternate yang bersifat sangat penting dan segara mungkin ditindaklanjuti.
“Untuk rekomendasi internal, kita akan menyiapkan forum Silaturahmi Daerah (Silatda) bersama para tokoh Pemuda Kampung serta Ketua-ketua OKP yang berhimpun dalam KNPI Kota Ternate. Agenda Silatda tersebut sekaligus membahas dan mendorong keberlanjutan Peraturan Daerah tentang Kepemudaan,” ungkapnya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Penulis | : Tim |
Editor | : Harris |
Sumber | : |
Halaman : 1 2 Selanjutnya