DETIKINDONESIA.CO.ID, KAIMANA – Bupati Kaimana, Freddy Thie, didampingi Wakil Bupati Hasbulla Furuada, dan Plt. Kepala Dinas Pertanian Kaimana, mengunjungi Politeknik Pembangunan Pertanian (Polbangtan) Manokwari. Kunjungan ini dalam rangka memberikan kuliah umum serta memberikan motivasi kepada para mahasiswa Polbangtan.
Selain memberikan kuliah umum, Freddy Thie juga melakukan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) terkait Pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) di sektor pertanian untuk Kaimana.
Hal ini menunjukkan komitmen bersama dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang terlibat dalam sektor pertanian di Kabupaten Kaimana. Demikian disampaikan Bupati Kaimana Freddy Thie dalam realesnya Kamis, (4/7/2024).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Dengan berbagai upaya ini, kami terus berkomitmen untuk membawa manfaat yang nyata bagi Kabupaten Kaimana. Kami berharap MoU ini dapat menjadi landasan kuat dalam pengembangan potensi SDM pertanian di daerah kami,” ungkap Freddy Thie.
Kedatangan Bupati Freddy Thie dan rombongan ini disambut hangat oleh pihak Polbangtan Manokwari serta mendapatkan apresiasi dari para mahasiswa yang mengikuti kuliah umum tersebut.
Kunjungan ini juga menjadi momentum untuk mempererat kerjasama antara Pemerintah Kabupaten Kaimana dan Polbangtan Manokwari dalam mengembangkan potensi pertanian di daerah tersebut.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Penulis | : |
Editor | : MUFIK |
Sumber | : RRI.CO.ID |