Resmi Dampingi HL di Pilgub Maluku, Ramli Pastikan Dukungan Golkar

Selasa, 16 Juli 2024 - 16:06 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, MALUKU – Bakal Calon (Balon) Gubernur Maluku, Hendrik Lewerissa (HL) dikabarkan telah sepakat meminang Ketua DPD Golkar Maluku, Ramli Umasugi, sebagai wakilnya di Pemilihan Gubernur (Pilgub) 27 November 2024 mendatang.

Ramli merupakan figur ketiga yang dipinang Ketua DPD Partai Gerindra Maluku Hendrik Lewerissa, setelah sebelumnya sempat gagal berpasangan dengan Srikandi PKS Saadiah Uluputty serta Mantan Gubernur Said Assagaff.

Jika keduanya resmi berpasangan, maka bisa dipastikan bahwa Koalisi Partai Gerindra dan Golkar akan terjadi di Pilgub Maluku, serta menjadi lawan cukup kuat bagi petahana Murad Ismail.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Terkait informasi itu, Ketua DPD Golkar Maluku Ramli Umasugi yang dikonfirmasi Ambon Ekspres melalui telepon seluler, Rabu (11/7) membenarkan kabar dirinya akan berpasangan dengan Lewerissa di Pilgub 2024.

Baca Juga :  Bertemu Airlangga, Ramli Umasugi Dapat Restu Dari Golkar

“Secara personal kita berdua (Hendrik-Ramli) sudah bertemu dan sepakat untuk berpasangan sebagai Calon Gubernur dan calon Wakil Gubernur Maluku secara pribadi,”ungkap Ramli.

Kesepakatan bersama Lewerissa, lanjut Ramli, ternyata telah sejalan dengan hasil rapat pleno di DPP Partai Golkar. “itu memutuskan Golkar akan berkoalisi utama dengan partai Gerindra,”ujarnya.

“Dimana Gerindra sebagai Calon Gubernur maka Golkar ada diposisi Calon Wakil Gubernur. Nah kebetulan Pak Hendrik telah sepakat dengan saya, jadi mengenai prosesnya ke depan sudah tidak ada hambatan,”paparnya.

Mantan Bupati Buru dua periode itu menjelaskan, dalam bursa pencalonan di Pilkada 2024, DPP Partai Golkar kadernya terutama para ketua DPD untuk mendapatkan rekomendasi.

Baca Juga :  Paket Romantis Masuk Desa, Tokoh Masyarakat Nangahale Siap Menangkan

Mengenai rekomendasi partai Golkar kepada dirinya dan Hendrik Lewerissa, Ramli mengaku, akan dikeluarkan dalam waktu dekat sekira pertengahan Juli 2024 nanti.

“Rekomendasi Golkar ini ada dua tahap, yang pertama pada pertengahan Juli 2024 untuk Calon Gubernur dan Wakil Gubernur, kedua baru untuk calon Walikota serta Bupati pada awal Agustus. Rekomendasi Gubernur dikeluarkan duluan karena konsolidasinya lebih luas,”tutupnya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis :
Editor : MUFIK
Sumber : AMEKS ONLINE

Berita Terkait

Nahas Satu Unit Mobil Boks, di Ternate Terbalik 
Merawat Kebersamaan Untuk Berbagi Kebaikan, Milad Perdana IKA Fakultas Hukum Unkhair 
Gunung Lewotobi Kembali Muntahkan Abu Vulkanik, 7 Desa Waspada Banjir Lahar
Pemkot Tidore Siapkan Program Khusus Atasi Inflasi dan Kesehatan Gratis
Pemkot Tidore Terima Penghargaan Daerah Pelopor Transformasi Digital
PT. Wanatiara Persada Tingkatkan Pelayanan Kesehatan Melalui Program Insentif Nakes
Pedagang Keluhkan, Sampah dan Drainase di Pasar Barito Ternate
Mahalnya Harga Sewa Lapak, Pedagang Pasar Barito Ternate Terbebani

Berita Terkait

Selasa, 21 Januari 2025 - 13:32 WIB

Nahas Satu Unit Mobil Boks, di Ternate Terbalik 

Selasa, 21 Januari 2025 - 09:34 WIB

Merawat Kebersamaan Untuk Berbagi Kebaikan, Milad Perdana IKA Fakultas Hukum Unkhair 

Senin, 20 Januari 2025 - 18:32 WIB

Gunung Lewotobi Kembali Muntahkan Abu Vulkanik, 7 Desa Waspada Banjir Lahar

Senin, 20 Januari 2025 - 15:05 WIB

Pemkot Tidore Terima Penghargaan Daerah Pelopor Transformasi Digital

Senin, 20 Januari 2025 - 13:18 WIB

PT. Wanatiara Persada Tingkatkan Pelayanan Kesehatan Melalui Program Insentif Nakes

Senin, 20 Januari 2025 - 12:02 WIB

Pedagang Keluhkan, Sampah dan Drainase di Pasar Barito Ternate

Minggu, 19 Januari 2025 - 16:05 WIB

Mahalnya Harga Sewa Lapak, Pedagang Pasar Barito Ternate Terbebani

Minggu, 19 Januari 2025 - 11:57 WIB

Tanggapan Komunitas Law Fighters terhadap Putusan Tipikor 300 Triliun, Et Ipsa Scientia Potestas 

Berita Terbaru

Daerah

Nahas Satu Unit Mobil Boks, di Ternate Terbalik 

Selasa, 21 Jan 2025 - 13:32 WIB