Pilkada Jakarta 2024: Ridwan Kamil – Suswono Tuntas Jalani Tes Kesehatan

Sabtu, 31 Agustus 2024 - 21:43 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, JAKARTA – Bakal pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Ridwan Kamil (RK) dan Suswono selesai menjalani pemeriksaan kesehatan di RSUD Tarakan, Jakarta, Sabtu, sebagai persyaratan maju pada Pemilihan Kepala Daerah DKI Jakarta tahun 2024.

Pasangan RK-Suswono selesai menjalani pemeriksaan sekitar pukul 16.30 WIB setelah mengikuti prosesnya sejak sekitar pukul 07.00 WIB. Pemeriksaan itu lebih cepat selesai dari yang semula dijadwalkan selama 11 jam.

“Kami sudah koordinasi dengan KPU untuk hasil laporan pemeriksaan kesehatan,” kata Wakil Direktur Pelayanan RSUD Tarakan dr. Weningtyas Purnomorini di RSUD Tarakan, Jakarta, Sabtu.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dia mengatakan bahwa pasangan RK-Suswono dalam keadaan yang baik berdasarkan pemeriksaan kesehatan yang berjalan lancar sehingga dapat diselesaikan lebih cepat.

Baca Juga :  Pakar Energi dan Pertambangan Dr. Lukman Malanuang; Pencabutan IUP Merugikan Negara dan Rakyat Karena Tidak Berbasis Data Akurat

Sementara itu, Ridwan Kamil menyoroti tes responsif saraf yang berlangsung selama satu jam dalam proses pemeriksaan kesehatan tersebut.

 

Dalam tes itu, dia mengaku disetrum beberapa kali oleh dokter saraf yang menanganinya.

 

Selama dua kali mengikuti pilkada, RK mengaku baru kali ini ada tes pemeriksaan saraf. Namun, dia bersyukur telah lolos saat menjalani tes itu dan berterima kasih kepada RSUD Tarakan.

“Walaupun RSUD, tetapi kualitasnya sangat luar biasa. Saya mengucapkan terima kasih kepada manajemen RSUD Tarakan, para dokter yang sangat profesional, tempatnya juga memadai,” kata mantan Gubernur Jawa Barat itu.

Sebelumnya, Komisi Pemilihan Umum (KPU) DKI Jakarta menyatakan akan menerima hasil pemeriksaan kesehatan bakal pasangan calon pada 2 September 2024 untuk bisa meneruskan proses tahapan Pilkada DKI.

Baca Juga :  PDIP Tak Undang Jokowi dan Gibran di Rakernas V, Ini Alasannya!

“(Tanggal) 2 September akan kami terima seluruh hasil dari tim pemeriksa kesehatan dan tim penilai dari RSUD Tarakan,” kata Ketua Bidang Teknis Penyelenggara KPU DKI Jakarta Dody Wijaya kepada wartawan di Jakarta, Jumat (30/8).

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : YULIANA
Sumber : ANTARA

Berita Terkait

Maruar Sirait: Anies Dukung Pramono Bangunkan Macan Tidur, Namanya Jokowi dan Prabowo
Ahok Hadiri Kampanye Akbar Pramono-Rano di GBK
Pilkada Banten 2024: Probowo Ajak Warga Pilih Andra Soni-Dimyati
KPU RI Nyatakan Cagub Abdul Faris Umlati Bisa Kembali Ikut Pilkada
Hadiri Kampanye Pakai Baret Orange, Anies Resmi Dukung Pramono-Rano di Pilgub Jakarta
Gibran Minta Mendikdasmen Hapus Sistem Zonasi
Setyo Budiyanto Terpilih Sebagai Ketua KPK 2024-2029
Bertemu Jajaran Bappebti, Bamsoet Apresiasi Beroperasinya Bursa Kripto Indonesia 

Berita Terkait

Sabtu, 23 November 2024 - 13:54 WIB

Maruar Sirait: Anies Dukung Pramono Bangunkan Macan Tidur, Namanya Jokowi dan Prabowo

Sabtu, 23 November 2024 - 13:45 WIB

Ahok Hadiri Kampanye Akbar Pramono-Rano di GBK

Sabtu, 23 November 2024 - 13:31 WIB

Pilkada Banten 2024: Probowo Ajak Warga Pilih Andra Soni-Dimyati

Sabtu, 23 November 2024 - 10:42 WIB

PT.Tim Subkon-Nya PT, GMS Digugat Terkait Pembayaran Hak 

Jumat, 22 November 2024 - 22:29 WIB

KPU RI Nyatakan Cagub Abdul Faris Umlati Bisa Kembali Ikut Pilkada

Jumat, 22 November 2024 - 17:44 WIB

Survei Malut Institute: Husein-Asrul Berada Pada Urutan Pertama Dengan Perolehan 38.3%

Jumat, 22 November 2024 - 13:24 WIB

PKB Sebut Safitri-Hemfri Akan Menang 65 Persen di Pilkada Bursel

Jumat, 22 November 2024 - 13:13 WIB

Kampanye Pasangan ARUS PBD Usai Putusan Mahkamah Agung

Berita Terbaru

DKI JAKARTA

Ahok Hadiri Kampanye Akbar Pramono-Rano di GBK

Sabtu, 23 Nov 2024 - 13:45 WIB

Daerah

PT.Tim Subkon-Nya PT, GMS Digugat Terkait Pembayaran Hak 

Sabtu, 23 Nov 2024 - 10:42 WIB