DETIKINDONESIA.ID, TAKENGON – Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Takengon melaksanakan Intermadiate Training atau Latihan Kader (LK) II tingkat Nasional dengan mengangkat tema “Memperkuat Kesadaran Idealisme Dan Nalar Kritis serta Kualitas Analisis Kader HMI Dalam Menyikapi Problematika Kebangsaan”, (27/12/2021).
Dalam LK II HMI Cabang Takengon yang berlangsung 18-27 Desember tersebut turut mengundang Narasumber Ketua Bidang Majelis Nasional KAHMI yang juga Senator Asal Aceh Fachrul Razi. Saat mengisi materi kepada peserta, Senator Fachrul Razi memperkenalkan Sekolah Ideopolstratak HMI kepada peserta LK II.
“Mengingat pentingnya bekal bagi seorang kader HMI dalam melaksanakan perjuangan Ideologi, Politik Organisatoris, strategi dan taktiknya kelak. Maka untuk mencapai Harapan bangsa ini HMI juga ikut serta dalam memperjuangkan Martabat Bangsa Indonesia yang majemuk ini. Sehingga didalam Organisasi HMI sendiri memerlukan Sekolah IDEOPOLSTRATAK (Ideologi, Politik, Strategi dan Taktik) supaya Kader-kader HMI dapat menguasai dan memposisikan dirinya dalam sebagai petarung milenial dalam situasi politik yang penuh dengan hegemoni dan oligarki dalam menyelamatkan martabat bangsa,” ujar Senator Fachrul Razi yang juga Ketua Komite I DPD RI melalui release yang diterima media, (27/12).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Lanjut Alumni Politik Universitas Indonesia, Fachrul Razi, Karakteristik khas pola gerakan HMI sejak awal berdirinya adalah memberikan warna gerakan politik di nasional secara dinamis. Menurut Fachrul Razi, kader HMI harus memiliki kecerdasan berpolitik di era milenial. “Berpolitik bagi HMI adalah suatu keharusan, sebab untuk mewujudkan cita-cita dan tujuan HMI haruslah dilakukan secara dengan menguasai kecerdasan politik dan menguasai kecerdasan intelektual kader dalam menghadapi era disrupsi,” jelas nya dalam memberikan motivasi kepada peserta.
Penulis | : Tim |
Editor | : Harris |
Sumber | : |
Halaman : 1 2 Selanjutnya