20 Peserta Ikuti Pembinaan Kepatuhan Standar Pelayanan Publik di Lingkungan Pemkot Tidore

Kamis, 14 November 2024 - 17:07 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, TIDORE – Sebanyak 20 peserta terdiri dari 3 dari Perangkat Daerah Penyelenggaraan Pelayanan Publik dan 17 dari Perangkat Desa mengikuti Kegiatan Pembinaan Kepatuhan Standar Pelayanan Publik di lingkungan Pemerintah Kota Tidore Kepulauan diselenggarakan Bagian Organisasi Setda Kota Tidore Kepulauan dibuka dengan resmi Wali Kota Tidore Kepulauan diwakili Staf Ahli Walikota Bidang Ekonomi, Pembangunan dan Keuangan Abdul Hakim Adjam bertempat di Aula Dinas Pendidikan Kota Tidore Kepulauan, Kamis (14/11/2024).

Staf Ahli Walikota Bidang Ekonomi, Pembangunan dan Keuangan Abdul Hakim Adjam dalam sambutannya menyampaikan Rendahnya kualitas pelayanan publik merupakan salah satu sorotan yang diarahkan kepada birokrasi pemerintah dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

Baca Juga :  Pemkot Tidore Kepulauan Apresiasi Pencanangan dan Sosialisasi Desa Kelurahan Cinta Statistik

“Sistem prosedur pelayanan yang berbelit-belit, profesionalisme SDM yang masih rendah, ketidakpastian waktu dan biaya mengakibatkan standar pelayanan yang tidak jelas. Begitu banyaknya permasalahan dalam pelayanan publik yang diselenggarakan oleh pemerintah sehingga perlu dilakukan suatu perubahan atau reformasi melalui perbaikan pelayanan publik” ucapnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Abdul Hakim Adjam menambahkan Pelayanan berkualitas tidak mudah untuk diwujudkan tanpa ada peran serta masyarakat. Tingkat kualitas kinerja pelayanan publik memiliki dampak yang luas dalam berbagai kehidupan, terutama untuk mencapai tingkat kesejahteraan masyarakat. Untuk mengukur kinerja (performance) aparat pelayanan publik dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat dibutuhkan suatu tolok ukur sebagai pedoman penilaian.

“Kami memberi apresiasi positif atas kegiatan ini, karena merupakan satu langkah perbaikan pelayanan khususnya Desa sesuai hasil rekomendasi dari Ombudsman sebagai lembaga Negara yang berwenang melakukan pengawasan penyelenggaraan pelayanan publik yaitu memberikan pembinaan serta pemantauan kepada unit penyelenggara pelayanan publik dalam menyusun standar pelayanan” Kata Abdul Hakim Adjam.

Baca Juga :  Walikota Tidore Kepulauan Terima Kunjungan Ketua Sinode Gereja Masehi Injil Malut

Abdul Hakim Adjam juga berharap kepada seluruh peserta agar mengikuti kegiatan dengan baik dan penuh tanggungjawab sehingga diharapkan mampu mengimplementasikan Standar Pelayanan sesuai amanat Undang-Undang Nomor 25 Tahun 2009 tentang pelayanan publik pada unit layanan masing-masing.

Sementara itu Kepala Bagian Organisasi Setda Kota Tidore Kepulauan Munawar Sudin dalam laporannya menyampaikan maksud dan tujuan dari Kegiatan Pembinaan Kepatuhan Standar Pelayanan Publik di lingkungan Pemerintah Kota Tidore Kepulauan adalah untuk memberikan pembinaan kepada unit penyelenggara pelayanan public, baik pada OPD yang telah melaksanakan pelayanan public maupun perangkat desa.

Kegiatan dilaksanakan selama satu hari pada tanggal 14 November 2024 bertempat di Aula Dinas Pendidikan dengan Narasumber Kepala Asisttenan Pencegahan Maladministrasi (Ombudsman RI Perwakilan Maluku Utara) Alfajrin A. Titahelum, SH, MH, C.L.A,.

Baca Juga :  Bersama Forkompimda Nanti, Wali Kota Tidore Shalat Ied Di Kampung Halaman

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : LUKAS
Sumber :

Berita Terkait

Penjemputan Natal Tahun 2024, Himpina Seni Kreaktif Lanny Jaya, Lakukan Pembersihan Di Bundaran Tugu
KPU PBD Kabulkan Gugatan Cagub AFU Berkampanye
KPU RI Berhentikan Lima Anggota Komisioner KPU PBD
Ribuan Warga Banjiri Kampanye Akbar Pasangan Safitri-Hemfri
Peringatan HKN 2024, Plt Bupati Kaimana Tekankan Tiga Program Prioritas
Disebut Mirip Dengan Istri dari Nabi Muhammad, Paslon Nomor 4 Dinilai Lecehkan Agama Islam
HAS: Memastikan Sektor Industri Pertambangan Dapat memperluas Penyerapan Tenaga Kerja Loka
Puncak Peringatan HKN di Tidore, 51 Penghargaan diberikan kepada Nakes dan Puskesmas

Berita Terkait

Kamis, 14 November 2024 - 20:48 WIB

Wapres Gibran Rakabuming Kunjungi Korban Erupsi Gunung Lewotobi

Rabu, 13 November 2024 - 20:25 WIB

Dampak Erupsi Lewotobi, 90 Penerbangan Domestik dan Internasional Bandara Bali Dibatalkan

Selasa, 12 November 2024 - 16:55 WIB

Perangi Judi Online, LSPI Apresiasi Ketegasan Kapolri Listyo Sigit Prabowo

Sabtu, 2 November 2024 - 18:28 WIB

Wisuda ke-28 USNI, Wamenaker beri Pesan Inspiratif untuk para Wisudawan

Sabtu, 2 November 2024 - 17:03 WIB

KAHMI Jaya dan Kementerian Perindustrian Tutup Bimtek Wirausaha, Dorong Pengembangan IKM

Rabu, 30 Oktober 2024 - 16:52 WIB

Ketua KPU Batubara Dilaporkan ke DKPP atas Dugaan Pelanggaran Etik dan Keberpihakan Terhadap Salah Satu Kandidat Bupati

Rabu, 30 Oktober 2024 - 15:27 WIB

Dr. FETRUS, anak suku Dayak membawa inspirasi luar biasa di bidang Hukum dn kemanusiaan

Selasa, 29 Oktober 2024 - 19:38 WIB

Hasto Tegaskan PDIP Fokus Menangi Pilkada Jatim

Berita Terbaru