DETIKINDONESIA.CO.ID, FAKFAK – Menjelang bulan suci Ramadan 1446 Hijriah, harga sejumlah kebutuhan dapur di Kabupaten Fakfak, terpantau stabil. Pantauan di Pasar tradisional Tanjung Wagom Fakfak, harga barang-barang pokok yang biasa dibeli oleh ibu rumah tangga tetap berada dalam kisaran harga normal.
Beberapa bahan kebutuhan dapur yang mengalami stabilitas harga antara lain tomat yang dijual dengan harga Rp 30.000 per kilogram, jeruk Rp 30.000 per kilogram, bawang merah dan bawang putih masing-masing seharga Rp 60.000 per kilogram, serta kol yang tetap dijual dengan harga Rp 30.000 per kilogram.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Namun, ada sedikit lonjakan harga pada beberapa komoditas. Wortel yang sebelumnya dijual dengan harga Rp 30.000 per kilogram kini mengalami kenaikan menjadi Rp 50.000 per kilogram. Meskipun demikian, harga cabai rawit dan cabai keriting terpantau tetap stabil, masing-masing seharga Rp 100.000 dan Rp 80.000 per kilogram.
Salah seorang pedagang yang enggan disebutkan namanya mengatakan meskipun harga barang cenderung stabil, mereka masih menunggu kedatangan kapal KM Labobar yang dijadwalkan memasuki Kota Fakfak.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Penulis | : TIM |
Editor | : BIM |
Sumber | : RRI.CO.ID |
Halaman : 1 2 Selanjutnya