DETIKINDONESIA.CO.ID, KOTA SORONG – Suasana kebersamaan dan kehangatan terasa dalam acara buka puasa bersama yang digelar oleh para jurnalis se-Papua Barat Daya pada Jumat (7/3/2025). Momen istimewa ini semakin berkesan dengan kehadiran Gubernur Papua Barat Daya, Bapak Elisa Kambu, yang merupakan pemimpin pertama provinsi termuda di Indonesia.
Ketua Ikatan Jurnalis TV Indonesia (IJTI) Pengda Papua Barat – Papua Barat Daya, Chanry Suripatty yang didaulat memberikan sambutan, menyampaikan apresiasi atas kesempatan berharga ini. Ia juga menyampaikan ucapan selamat menunaikan ibadah puasa kepada para jurnalis muslim yang hadir.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Ketua Ikatan Jurnalis TV Indonesia (IJTI) Pengda Papua Barat – Papua Barat Daya, Chanry Suripatty yang didaulat memberikan sambutan, menyampaikan apresiasi atas kesempatan berharga ini. Ia juga menyampaikan ucapan selamat menunaikan ibadah puasa kepada para jurnalis muslim yang hadir.
Dalam diskusi yang berlangsung hangat, Gubernur Elisa Kambu menegaskan bahwa pemerintahannya tidak anti-kritik. Ia justru mendorong para jurnalis untuk terus menjalankan tugas secara profesional dengan tetap mengedepankan prinsip objektivitas dan keberpihakan pada fakta. Menurutnya, kritik yang membangun sangat dibutuhkan guna memastikan tata kelola pemerintahan berjalan sesuai harapan masyarakat.
“Pemerintah membutuhkan peran pers sebagai mitra strategis dalam menyebarluaskan informasi yang edukatif dan konstruktif. Kritik itu penting, tetapi harus berbasis data dan fakta agar bisa menjadi masukan yang membangun,” ujar Gubernur Elisa Kambu.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Penulis | : TIM |
Editor | : BIM |
Sumber | : INEWS |
Halaman : 1 2 Selanjutnya