DETIKINDONESIA.CO.ID – Jailolo – Pemerintah Provinsi Maluku Utara di bawah kepemimpinan Gubernur Sherly Laos dan Wakil Gubernur Sarbin Sehe meluncurkan program subsidi mudik sebesar 50 persen sebagai bagian dari gebrakan 100 hari kerja mereka. Program ini resmi diperkenalkan pada Kamis (13/03) di Desa Galala, Jailolo, Kabupaten Halmahera Barat.
Subsidi ini ditujukan bagi masyarakat yang hendak mudik lebaran, termasuk mahasiswa dan pekerja dari berbagai kabupaten dan kota di Maluku Utara.
Peluncuran program ditandai dengan penekanan tombol sirine oleh Gubernur Sherly Laos, didampingi Bupati James Uang, Kabinda Maluku Utara, Kepala BI Malut, Kadis Perhubungan, Danlanal, serta unsur Forkopimda Maluku Utara. Ribuan warga Jailolo turut hadir menyaksikan momen tersebut.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Gubernur Sherly Laos menjelaskan bahwa subsidi ini berlaku untuk transportasi laut dengan rute Ternate menuju Tidore, Sofifi, Halmahera Barat, Morotai, Halmahera Selatan, Kepulauan Sula, hingga Taliabu. “Untuk rute Ternate-Taliabu yang memiliki jarak cukup jauh dan tarif mahal, misalnya Rp500 ribu, maka dengan subsidi 50 persen, masyarakat hanya perlu membayar Rp250 ribu. Pemprov telah mengalokasikan anggaran miliaran rupiah untuk program ini,” ungkap Sherly, yang mendapat sambutan hangat dari masyarakat Jailolo.
Penulis | : TIM |
Editor | : BIM |
Sumber | : TEROPONG MALUT |
Halaman : 1 2 Selanjutnya