DETIKINDONESIA.CO.ID, BINTUNI – Dinas Pendidikan, Pemuda, Kebudayaan, dan Olahraga (Dikpora) Kabupaten Teluk Bintuni dengan cepat merespons kebutuhan sarana pendidikan dengan menyalurkan enam unit whiteboard beserta penghapusnya ke Sekolah Dasar YPPK Santo Andreas di Distrik Aroba.
Bantuan ini merupakan tindak lanjut dari kunjungan Bupati Teluk Bintuni, Yohanis Manibuy, pada 10 Maret 2025. Saat itu, Bupati melintas di daerah tersebut dalam rangka menghadiri kunjungan kerja Pangdam XVIII/Kasuari dalam kegiatan TMMD ke-123 oleh Kodim 1806/TB di Distrik Fafurwar.
Kepala Dinas Dikpora Teluk Bintuni, Henry Kapuangan, langsung menindaklanjuti kebutuhan sekolah dengan menyalurkan bantuan tersebut pada Kamis malam (13/3/2025).
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Salah satu tenaga pendidik di SD YPPK Santo Andreas, Maria Jaso, A.Md., menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasihnya kepada Bupati Teluk Bintuni serta pihak Dikpora atas perhatian yang diberikan terhadap fasilitas pendidikan di sekolah mereka.
Penulis | : TIM |
Editor | : BIM |
Sumber | : MEDIAPRORAKYAT |
Halaman : 1 2 Selanjutnya