DETIKINDONESIA.CO.ID– Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) berkolaborasi dengan Badan Pengurus Pusat Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (BPP HIPMI) guna mempercepat transformasi digital di sektor usaha kecil dan menengah.
“Pada prinsipnya Presiden Prabowo ingin kita banyak berkolaborasi, sehingga kalau ada yang bisa kita dukung dari kementerian ini terhadap giat-giat yang men-support pengusaha-pengusaha muda tentu kami menyambut dengan senang hati,” kata Menteri Komunikasi dan Digital (Komdigi), Meutya Hafid saat audiensi dengan Ketua Umum BPP HIPMI, Akbar Himawan Buchari dan jajaran pengurus di Ruang Rapat Kementerian Komdigi, Selasa (18/3/2025).
Meutya menjelaskan, dalam era digitalisasi bukan hanya tentang kemajuan teknologi, tetapi juga tentang bagaimana teknologi dapat meningkatkan kualitas hidup masyarakat.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
“Kami ingin memastikan bahwa masyarakat, terutama pelaku usaha kecil dan menengah, mendapatkan manfaat dari kemajuan ekonomi digital. Akses terhadap infrastruktur digital yang lebih baik, kebijakan yang mendukung, serta edukasi yang tepat akan membantu mereka berkembang di era digital,” jelas Meutya.
Menteri dari Golkar ini membuka ruang kerja sama dengan BPP HIPMI dalam rangka kolaborasi sejumlah program seperti pengembangan talenta digital nasional.
Penulis | : TIM |
Editor | : BIM |
Sumber | : RAKYAT MERDEKA |
Halaman : 1 2 Selanjutnya