NHM Beri Cenderamata dalam Sertijab Bupati Halmahera Utara 2025-2030

Selasa, 25 Maret 2025 - 10:23 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Acara Sertijab Bupati dan Wakil Bupati Halmahera Utara (Detik Indonesia/Halmahera Raya)

Acara Sertijab Bupati dan Wakil Bupati Halmahera Utara (Detik Indonesia/Halmahera Raya)

DETIKINDONESIA.CO.ID, TOBELO – Acara serah terima jabatan (Sertijab) dari mantan Bupati Halmahera Utara, Ir. Frans Manery, dan Wakil Bupati, Muchlis Tapi-Tapi, S.Ag, kepada Bupati dan Wakil Bupati terpilih, Dr. Piet Hein Babua, M.Si, dan Dr. Kasman Hi Ahmad, M.Pd, berlangsung di lapangan upacara Kantor Bupati Halmahera Utara pada Senin, 24 Maret 2025.

Acara tersebut dihadiri oleh Gubernur Maluku Utara, Sherly Tjoanda Laos, Wakil Gubernur Sarbin Sehe, unsur Forkopimda Halmahera Utara, anggota DPRD Halmahera Utara, serta tamu undangan lainnya. Presiden Direktur PT Nusa Halmahera Minerals (PT NHM), Haji Robert Nutiyudo Wachjo, diwakili oleh Dodi Wirawan Panudu dari Departemen Kinerja Sosial dan Urusan Regional.

Baca Juga :  MKRI Membacakan Putusan Sengketa Pilkada 2024: Halmahera Utara dan Taliabu

Pada kesempatan itu, PT NHM memberikan cendera mata kepada mantan Bupati dan Wakil Bupati Halmahera Utara sebagai bentuk apresiasi atas kerja sama dalam membangun daerah selama PT NHM beroperasi di Halmahera Utara. Cendera mata tersebut diserahkan oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Halmahera Utara, Erasmus J. Papilaya, serta perwakilan dari Kodim 1508 Tobelo, Pengadilan Negeri Tobelo, dan Kejaksaan Negeri Halmahera Utara.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam sambutannya, Frans Manery menegaskan bahwa acara ini merupakan momen penting dan bersejarah dalam kepemimpinannya selama dua periode.

“Saya merasa terhormat mendapat kepercayaan dari rakyat untuk memimpin lebih dari delapan tahun. Dalam perjalanan tersebut, tentu ada banyak tantangan yang kami hadapi bersama. Namun, berkat kerja sama yang baik, berbagai rintangan dapat dilalui demi pembangunan di berbagai sektor,” ujarnya.

Baca Juga :  Tingkatkan Partisipasi Pemilih, KPU Sula Gelar Sosialisasi

Ia juga menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh jajaran Aparatur Sipil Negara (ASN) serta pihak swasta yang telah bersama-sama berkontribusi dalam pembangunan, meskipun masih ada kekurangan yang perlu diperbaiki.

Frans juga berpesan kepada Bupati dan Wakil Bupati periode 2025–2030 agar menjalankan tugas dengan amanah serta membawa inovasi bagi kemajuan Halmahera Utara.

“Dengan latar belakang yang dimiliki oleh Bupati dan Wakil Bupati saat ini, saya yakin pembangunan akan berjalan baik sesuai keahlian dan pengalaman mereka,” tambahnya.

Selain itu, Frans menyentil Gubernur Maluku Utara, mengingat Kabupaten Halmahera Utara menyumbang 67 persen suara dalam Pilkada 2024, meskipun dirinya tidak memilih Sherly Tjoanda Laos dan Sarbin Sehe.

Baca Juga :  Wabup Musi Rawas Minta OPD Pastikan Keberadaan Anak Stunting Dapatkan BPJS Kesehatan

“Meskipun saya tidak memilih Ibu Gubernur, Halut tetap menyumbang 67 persen suara, yang berarti tolong perhatikan daerah ini,” katanya.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : BIM
Sumber : HALMAHERA RAYA

Berita Terkait

PT Wanatiara Persada Gelar Lomba Tarik Tambang Sambut Hari Buruh Sedunia
Pejabat Kades Diduga Berhentikan 8 Kaur Desa Dan Gaji Dua Bulan Tak Dibayarkan 
Harita Nickel Berkontribusi dalam Pembangunan Sosial Ekonomi Pulau Obi
Pengurus DPD I Asosiasi Pemerintah Desa Provinsi Maluku Utara, Siap Dilantik 
Harita Nickel Lestarikan Flora dan Fauna Endemik lewat Pemantauan dan Edukasi Karyawan
Wakil Bupati Halmahera Selatan Gelar Konsultasi dengan Dirjen Bina Pemdes Kemendagri
Bupati Halsel Dorong Paguyuban Adat Kelola Taman Budaya di Hutan Kota
Proyek Jalan Pulau Makian Terlambat, Kadis PUPR Halsel Beberkan Penyebab

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 09:10 WIB

Latihan Bersama TNI AD dengan Tentera Darat Diraja Brunei Darussalam Dibuka

Kamis, 17 April 2025 - 14:33 WIB

Pangdam VI/Mlw Dampingi Gubernur Kaltim dan Kapolda Tinjau Kesiapan PSU Pilkada Kukar 2025

Kamis, 17 April 2025 - 13:08 WIB

Satreskrim Polres PPU Bersama Dinas Perdagangan Lakukan Monitoring SPBU Di Wilayah PPU

Kamis, 17 April 2025 - 12:54 WIB

Kasi Propam Polresta Balikpapan Sampaikan Kultum dalam Subuh Berjamaah di Masjid Baitul Aman

Kamis, 17 April 2025 - 11:44 WIB

Dua Ruang Kelas di Balikpapan Terbakar, BPBD: Diduga Akibat Konsleting Listrik

Kamis, 17 April 2025 - 10:50 WIB

Pangdam VI/Mulawarman Hadiri Rapat Forkopimda Provinsi Kaltim Di Kantor OIKN

Rabu, 16 April 2025 - 10:40 WIB

Gubernur Kaltim: Pendidikan adalah Kunci Memutus Rantai Kemiskinan

Senin, 14 April 2025 - 16:03 WIB

Gubernur Kaltim Apresiasi Menteri KLH atas Dukungan Penanganan Sampah di Balikpapan

Berita Terbaru