DETIKINDONESIA.CO.ID, BALIKPAPAN – Dalam upaya meningkatkan keimanan dan ketakwaan personel, jajaran Polresta Balikpapan menggelar kegiatan Sholat Subuh Berjamaah yang dirangkai dengan siraman rohani dan tausiyah, Kamis (17/04/25) pukul 04.30 WITA di Masjid Baitul Aman.
Kegiatan yang merupakan bagian dari program pembinaan rohani ini dihadiri langsung oleh Kapolresta Balikpapan, para Pejabat Utama (PJU), Kapolsek, ASN, personel Polresta, serta masyarakat sekitar.
Agenda rutin mingguan ini tak hanya menjadi wadah ibadah bersama, namun juga sebagai ajang silaturahmi dan pengembangan kemampuan dakwah di lingkungan kepolisian.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Adapun rangkaian kegiatan meliputi:
• Sholat Subuh berjamaah antara personel Polresta dan masyarakat,
• Pembacaan Surat Yasin bersama,
• Tausiyah atau kuliah subuh oleh Kasi Propam Polresta Balikpapan, Iptu Yusriansyah, SH,
• Penutupan oleh Kabag SDM Polresta Balikpapan, Kompol Teguh Sanyoto, SH, MH.
Penulis | : TIM |
Editor | : BIM |
Sumber | : |
Halaman : 1 2 Selanjutnya