Bupati dan Wakil Bupati Manokwari Ikuti Raker dan Konsultasi Publik RPJMD Papua Barat

Rabu, 23 April 2025 - 13:35 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati dan Wabup Manokwari Hadiri Raker dan Konsultasi Publik RPJMD Se-Papua Barat (Detik Indonesia/Klikpapua)

Bupati dan Wabup Manokwari Hadiri Raker dan Konsultasi Publik RPJMD Se-Papua Barat (Detik Indonesia/Klikpapua)

DETIKINDONESIA.CO.ID, MANOKWARI – Bupati Manokwari, Hermus Indou, bersama Wakil Bupati Mugiyono, turut menghadiri Rapat Kerja (Raker) dan Konsultasi Publik terkait penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2025–2029 untuk wilayah Provinsi Papua Barat, pada Selasa (22/4/2025).

Kegiatan yang digelar di Gedung PKK Papua Barat ini juga dihadiri oleh beberapa kepala daerah lainnya, seperti Bupati Kaimana Hasan Achmad, Bupati Pegunungan Arfak Dominggus Saiba dan Wakil Bupati Andi Salabai, Bupati Teluk Bintuni Yohanis Manibuy, Bupati Fakfak Samaun Dahlan, serta Bupati Manokwari Selatan Bernard Mandacan.

Setiap perwakilan daerah diminta membawa serta Kepala Bappeda, Kepala Bagian Pemerintahan, serta tiga Kepala Distrik sebagai bagian dari delegasi.

Dalam laporannya, Sekretaris Daerah Papua Barat, Ali Baham Temongmere, menyampaikan bahwa tujuan utama pelaksanaan Raker ini adalah memperkuat sinergi antara pemerintah pusat dan daerah dalam perumusan RPJMD.

“Raker ini bertujuan meningkatkan koordinasi, integrasi, dan sinkronisasi tata kelola pemerintahan daerah,” jelasnya.

Selain sebagai forum koordinasi, kegiatan ini juga menjadi sarana untuk menjaring masukan dari masyarakat guna mendukung penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Papua Barat.

“Partisipasi publik penting agar program pembangunan benar-benar menjawab kebutuhan masyarakat,” tambahnya.

Dijadwalkan, pada Rabu (23/4/2025), para kepala daerah akan mempresentasikan kondisi dan isu strategis di wilayahnya masing-masing, termasuk usulan program prioritas yang akan dimasukkan dalam RPJMD 2025–2029.

Baca Juga :  Bupati Fakfak Desak PLN Atasi Pemadaman Listrik di Kota

Sumber : Klikpapua

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : BIM
Sumber : KLIKPAPUA

Berita Terkait

Bupati Raja Ampat Resmikan Gedung Pastori GKI Elim Sawinggrai di Momen Paskah Kedua
Komitmen Bupati Samaun Dahlan Bersihkan Program Siluman di Pembangunan Daerah
Bupati Teluk Bintuni Ajak Warga Tanamkan Nilai Persaudaraan dalam Perayaan Malam Paskah
Bupati Samaun Dahlan Kunjungi Casis Polri Asal Fakfak di Manokwari, Sampaikan Semangat Juang
Bupati Fakfak Pastikan Hak Tenaga Medis Segera Terealisasi
Bupati Fakfak Bahas Investasi Perkebunan Jagung dan Tebu Bersama Warga Tomage dan Bomberai
Bupati Fakfak Samaun Dahlan Instruksikan Pemeriksaan Dana Kampung Setiap Dua Bulan
Wujudkan Visi Bupati Fakfak, dr. Maulana Gulirkan Layanan Gratis di Puskesmas Fakfak