DETIKINDONESIA.CO.ID, MASOHI – Pemerintah Kabupaten Maluku Tengah menegaskan komitmennya dalam mendukung pengembangan prestasi generasi muda, khususnya di bidang olahraga, termasuk sepak bola.
Bupati Maluku Tengah, Zulkarnain Awat Amir, secara resmi melepas lima pemain Timnas Pelajar Garuda Muda U15 asal Malteng yang akan bertanding dalam ajang internasional Kuala Lumpur Cup – Malaysia’s Premier International Youth Football Tournament.
Pelepasan dilakukan di Kota Masohi dan dihadiri oleh Plt. Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Sukry, serta Kepala Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura, Arsad Slamat.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Kelima atlet muda tersebut adalah Bayu S. Mahu dan Farel Tahapary dari SMA 18 Maluku Tengah, Muhammad Gultor Mahulauw dari SMA Negeri 26 Maluku Tengah, serta Dau Diara Lestaluhu dan Khaizar Lestaluhu dari MAN 1 Maluku Tengah. Mereka terpilih melalui program seleksi talent scouting yang digelar dalam kompetisi Liga Muda Maluku Soccer Academy tingkat SMP dan SMA se-Maluku tahun 2024. Ajang internasional ini akan berlangsung di Malaysia pada 25–28 April mendatang dan akan diikuti oleh 14 pemain muda terpilih.
Bupati yang akrab disapa Bang Ozan menyampaikan rasa bangganya terhadap para pemain muda yang mendapat kesempatan tampil di panggung internasional. Ia bahkan menyempatkan diri kembali ke Masohi dari agenda di Ambon demi bertemu langsung dengan para pemain.
Penulis | : TIM |
Editor | : BIM |
Sumber | : KABARTIMURNEWS |
Halaman : 1 2 Selanjutnya