Wabup Bengkalis Ikut Meriahkan Peresmian Tugu Sang Naualuh di Pematangsiantar

Sabtu, 26 April 2025 - 21:59 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wakil Bupati Bengkalis Bagus Santoso diundang mengikuti peresmian monumen tugu Raja Sang Naualuh Damanik di Kota pematang Siantar.(Foto Diskominfotik Bengkalis).

Wakil Bupati Bengkalis Bagus Santoso diundang mengikuti peresmian monumen tugu Raja Sang Naualuh Damanik di Kota pematang Siantar.(Foto Diskominfotik Bengkalis).

DETIKINDONESIA.CO.ID, BENGKALIS — Wakil Bupati Bengkalis, Dr. H. Bagus Santoso Damanik, MP menghadiri undangan khusus dari Pemerintah Kota Pematangsiantar, Sumatera Utara, dalam rangka peresmian Monumen Tugu Sang Naualuh Damanik. Monumen tersebut berdiri megah di simpang Jalan Makam Pahlawan, Kecamatan Siantar Timur, dan diresmikan pada Sabtu (26/4/2025).

Peresmian berlangsung dalam suasana yang meriah namun penuh khidmat. Simbolisasi peresmian dilakukan melalui pengguntingan rangkaian bunga melati oleh Wali Kota Pematangsiantar, Wesly Silalahi, SH, M.Kn, yang didampingi oleh Bupati Simalungun, Dr. H. Anton Achmad Saragih, SH, MM; Wakil Bupati Bengkalis, Dr. H. Bagus Santoso Damanik, MP; mantan Wali Kota Pematangsiantar, dr. Susanti Dewayani, Sp.A; serta ahli waris dari Raja Damanik.

Baca Juga :  Hari Jadi ke-20 Kerja Tahun Desa Kwala Musam, Ini Ungkapan Kades dan Camat Batang Serangan

Dalam pidatonya, Wali Kota Wesly menyatakan bahwa keberadaan tugu ini menjadi bentuk nyata komitmen pemerintah dalam menjaga sejarah dan budaya setempat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Monumen ini menjadi bukti bahwa kami menghargai kearifan lokal dan menghormati nilai-nilai perjuangan masa lalu,” tegasnya.

Ia juga menekankan pentingnya semangat kebhinekaan sebagai jati diri Kota Pematangsiantar.

“Sebagai lambang kebudayaan, tugu ini merepresentasikan toleransi dan keberagaman, yang merupakan tanggung jawab bersama untuk terus dipelihara,” tambah Wesly.

Sementara itu, Wabup Bengkalis, Bagus Santoso, mengapresiasi pembangunan tugu ini sebagai bentuk penghormatan terhadap perjuangan Raja Sang Naualuh Damanik, sosok pejuang yang berani melawan penjajah meski harus diasingkan.

Baca Juga :  Wakil Bupati Bengkalis Bagus Santoso Dianugerahi Gelar Kehormatan Marga Batak sebagai Bentuk Persaudaraan dan Pelestarian Budaya

“Monumen ini sangat berarti dalam mengenang pengorbanan Raja Sang Naualuh. Ini merupakan bagian penting dari sejarah yang patut dijaga,” ucapnya.

Ia juga mengungkapkan bahwa antara Kabupaten Bengkalis dan Kota Pematangsiantar terdapat hubungan sejarah yang kuat.

“Kita patut berbangga karena makam Sang Raja Naualuh Damanik berada di Desa Senggoro, Bengkalis. Pembangunan tugu ini makin mempererat ikatan sejarah antar kedua daerah,” ujar Bagus.

Acara ini turut dihadiri sejumlah tokoh penting, di antaranya jajaran Forkopimda, keturunan Raja Damanik, tokoh adat, serta pejabat tinggi Pematangsiantar seperti Wakil Wali Kota Herlina, Danrem 022/PT Kolonel Inf Agus Supriyono, dan Dandim 0207/Simalungun Letkol Inf Slamet Faojan, M.Han.

Baca Juga :  Kadin Pekanbaru Dukung Parkir Gratis untuk Warung Kuliner dan UMKM

Setelah acara selesai, Wali Kota Wesly mengajak Wabup Bagus mengunjungi ruang kerjanya di kompleks Kantor Wali Kota. Kegiatan dilanjutkan dengan makan bersama serta berkeliling melihat kebun sayuran di halaman rumah dinas.

Sumber : RRI

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis :
Editor :
Sumber :

Berita Terkait

Wakil Bupati Bengkalis Terima Kunjungan Kerja Ketua Komisi I DPRD Riau
Wakil Bupati Bengkalis Bagus Santoso Dianugerahi Gelar Kehormatan Marga Batak sebagai Bentuk Persaudaraan dan Pelestarian Budaya
Wabup Bengkalis Beri Apresiasi pada Masyarakat dalam Karhutla Fun Run 2025
Bupati Bengkalis Terima Kunjungan Tim BPK untuk Pemeriksaan LKPD 2024
Kadin Pekanbaru Dukung Parkir Gratis untuk Warung Kuliner dan UMKM
Wabup Bengkalis Bagus Santoso Tinjau Kebun Binatang Pantai Indah Selat Baru
Wakil Bupati Bengkalis Buka Festival Lampu Colok, Budaya yang Mendunia

Berita Terkait

Jumat, 25 April 2025 - 16:03 WIB

Gubernur NTT Sambut Kunjungan Pengurus IKKEF di Kupang

Kamis, 24 April 2025 - 23:01 WIB

Gubernur NTT Resmikan Sekolah Keberagaman di Kupang

Kamis, 24 April 2025 - 15:35 WIB

Bupati Lembata Petrus KanisiusTuaq S.P hadiri dakam Acara Perpisahan Pastor Paroki Santo Fransiskus de Sales-Pada

Kamis, 24 April 2025 - 08:52 WIB

Bupati TTU Falent Kebo Luncurkan CFD dan Bazar Kuliner untuk Dorong UMKM Lokal

Senin, 21 April 2025 - 10:04 WIB

Gubernur NTT Melki Laka Lena Resmikan Taman Kota Motangrua dan Skywalk Ruteng

Kamis, 17 April 2025 - 11:38 WIB

Kunker ke Alor, Gubernur NTT Kucurkan Dana Pendidikan dan Pertanian

Kamis, 17 April 2025 - 09:57 WIB

Bupati TTU Falent Kebo Menjamu Tamu dari Yunani, Harap Dapatkan Impresi Positif untuk Pengembangan Pariwisata

Kamis, 17 April 2025 - 09:30 WIB

Bupati TTU Temani Menteri dalam Peresmian Laboratorium Unimor: Wujud Nyata Pembangunan di Wilayah Perbatasan

Berita Terbaru

Peresmian Safrin Yusuf sebagai ketua AMMDI periode 2025-2030

Nasional

Safrin Yusuf Dilantik Sebagai Ketua Umum AMMDI 2025–2030

Minggu, 27 Apr 2025 - 09:24 WIB

Nasional

Maman Abdurrahman Pimpin IKA TRISAKTI Periode 2025 – 2029

Minggu, 27 Apr 2025 - 09:09 WIB

Sumber : Duta.co

Ekonomi & Bisnis

LaNyalla Paparkan Konsep Ekonomi Kerakyatan di Hadapan Himpunan Nelayan

Sabtu, 26 Apr 2025 - 22:34 WIB