Akibat Gempa, Sejumlah Rumah di Halmahera Utara Rusak

Senin, 18 April 2022 - 19:53 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, TERNATE – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Halmahera Utara (Halut), Maluku Utara (Malut) menyatakan gempa bumi bermagnitudo 5,2 pafa Senin mengakibatkan sejumlah rumah warga dan rumah ibadah rusak.

“Akibat gempa magnitudo 5,2 di Halut, saat ini tercatat sejumlah rumah di lima desa mengalami kerusakan berat maupun ringan di Desa Ngidiho dan Desa Dokulamo Kecamatan Galela Barat serta Desa Towara, Desa Barataku dan Desa Simau di Kecamatan Galela,” kata Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Halut, Heny Tonga dihubungi dari Ternate, Senin.

Dia menyatakan desa yang terdampak akibat gempa itu di Kecamatan Galela dan Galela Barat, di antaranya Desa Dokolamo 15 rumah rusak berat, Desa Barataku 12 rumah rusak berat, 21 rusak ringan, Desa Ngidiho 25 rumah rusak berat, Desa Simau delapan rumah rusak berat, 11 rumah rusak ringan serta satu unit tempat ibadah Desa Ngidiho rusak berat.

Selain itu, jumlah kerugian materiil belum bisa dirinci karena sementara dalam pendataan.

BPBD Kabupaten Halut terus melakukan pendataan dan mengimbau warga terdampak agar tidak kembali ke rumah namun mengungsi ke tempat yang lebih aman. Saat ini BPBD fokus menyediakan tempat tinggal sementara warga terdampak gempa.

Sementara itu, Kepala Pusat Gempa bumi dan Tsunami BMKG Bambang Setiyo Prayitno menyatakan gempa pada Senin bermagnitudo 5,2 terjadi sekitar pukul 12.04.58 WIT dan tidak berpotensi tsunami.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Tim
Editor : Harris
Sumber : Antaranews

Berita Terkait

Amankan HUT PI KE-159 Dan Paskah Tahun 2025, Panitia PHBG GMIH Apresiasi Kepada TNI-POLRI
Bupati Maluku Tengah Dorong Pendirian Kantor Imigrasi di Kota Masohi
Berdalil Efisiensi Anggaran Pembangunan Jalan Pulau Obi Dibatalkan, Pemerintahan Serly-Sarbin Diresahkan 
Gegara Minuman Keras Seorang Pemuda  Desa Silang, Menjadi Korban Penganiyaan
Gubernur Malut Luncurkan KIP Kuliah Daerah, Direspons Positif Pemerintah Pusat
Kapolda Maluku Utara Didorong Tindak Tegas Ahmad Hi. Djaim atas Dugaan Penghinaan dan Provokasi ke Kesultanan Tidore
Beri Pesan Paskah Kepada Umat Nasrani, GAMKI : Sultan Bacan Sosok Pemimpin Sejati
Baru Hirup Udara Bebas, Eks Napi Pembunuhan Diduga Kembali Lakukan Aksi Bejat

Berita Terkait

Sabtu, 26 April 2025 - 12:47 WIB

Bupati Tanah Bumbu Ikuti Webinar Virtual Apkasi dalam Rangka Hari Otonomi Daerah ke-29

Jumat, 25 April 2025 - 15:16 WIB

Bupati Tanah Bumbu Terima Penghargaan Nasional atas Keselarasan RPJPD

Kamis, 24 April 2025 - 23:51 WIB

Bupati Tanah Bumbu Andi Rudi Latif Memimpin Kegiatan Tanam Padi Serentak

Kamis, 24 April 2025 - 10:50 WIB

BPN Kalsel Batalkan 700 SHM Sepihak Karena Permintaan PT.SSC, Warga Eks. Transmigrasi Menderita Lahan Ditambang

Rabu, 23 April 2025 - 13:50 WIB

Bupati Tanah Bumbu Dukung Penuh Pembangunan Markas Batalyon Teritorial

Rabu, 23 April 2025 - 07:46 WIB

Dukungan Bupati Tanah Bumbu Andi Rudi Latif untuk Gerakan 1 Juta Pohon Inisiasi Kemenag RI

Senin, 21 April 2025 - 13:43 WIB

Pesan Bupati Tanah Bumbu di HUT Desa Manunggal: Wujudkan Gotong Royong

Minggu, 20 April 2025 - 22:06 WIB

Bupati Tanah Bumbu Bang Arul Lantik Kepengurusan LPTQ Periode 2025–2030

Berita Terbaru