Abubakar Abdullah Digosipkan Incar Jabatan Sekda, Gubernur Malut Beri Klarifikasi

Selasa, 11 Maret 2025 - 08:12 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, SOFIFI– Gubernur Maluku Utara (Malut), Sherly Tjoanda, yang baru dilantik pada 20 Februari 2025, mengungkapkan bahwa langkah awal yang akan diambil adalah mengevaluasi kinerja Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi Maluku Utara, Samsuddin Abdul Kadir. Upaya ini dilakukan berdasarkan ketentuan yang mengharuskan pejabat yang telah menjabat selama lima tahun untuk menjalani uji kompetensi, dan masa jabatan Samsuddin telah genap lima tahun pada 7 Februari 2025.

Dalam wawancara di kantor gubernur pada Senin, 10 Maret 2025, Gubernur Sherly menegaskan bahwa evaluasi terhadap Samsuddin Abdul Kadir menjadi hal yang sangat penting. Hal ini dilakukan untuk memastikan bahwa posisi Sekda tetap dipegang oleh individu yang kompeten dan layak.

Baca Juga :  Sherly Tjoanda Resmi Dilantik Menjadi Gubernur Maluku Utara, Siap Wujudkan Asta Cita

“Sekda karena sudah 5 tahun, aturannya harus dilakukan uji kompetensi,” kata Sherly.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Sebagai bagian dari proses evaluasi tersebut, Gubernur Sherly mengungkapkan bahwa pihaknya akan segera membentuk panitia seleksi (pansel) yang akan bertugas melaksanakan uji kompetensi.

“Jadi masih dibentuk panselnya untuk dilakukan uji kompetensi,” ujarnya, menegaskan bahwa proses evaluasi akan dilakukan dengan transparansi dan sesuai prosedur yang berlaku.

Pansel tersebut nantinya akan mengevaluasi kinerja Samsuddin Abdul Kadir untuk memastikan ia masih memenuhi syarat untuk tetap menjabat sebagai Sekda atau tidak.

Ketika ditanya apakah Samsuddin Abdul Kadir akan tetap dipertahankan dalam jabatan Sekda setelah evaluasi, Gubernur Sherly mengaku belum bisa memberikan keputusan pasti. “Yah nggak tau,” jawabnya singkat, yang menunjukkan bahwa keputusan akhir terkait posisi Samsuddin akan bergantung pada hasil uji kompetensi yang akan dilaksanakan.

Baca Juga :  Diguyur Hujan, Satgas TMMD Ke 121 Kodim 1509/Labuha Ikut Upacara 17 Agustus Dengan Khidmat 

Selain itu, Gubernur Sherly juga memberikan klarifikasi mengenai isu yang beredar tentang Abubakar Abdullah, Plt Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Malut, yang dikabarkan turut bermanuver merebut posisi Sekda.

Abubakar Abdullah, yang sebelumnya menjabat sebagai Pj Sekda Malut dan kini sudah belasan tahun menjabat sebagai Sekretaris Dewan DPRD Malut, disebut-sebut akan meramaikan perebutan posisi jabatan Sekda tersebut.

Namun, Gubernur Sherly membantah isu tersebut dan menjelaskan bahwa Abubakar Abdullah saat ini tetap fokus pada tugasnya sebagai Plt Kadis Pendidikan dan Kebudayaan, khususnya dalam mengelola program pendidikan gratis untuk SMA, SMK, dan SLB Negeri di Malut.

“Pak Aka (sapaan karib Abubakar Abdullah) kan di Plt Kadis pendidikan, di Kadis pendidikan, dia harus bertanggung jawab SMA (pendidikan) gratis,” tegas Sherly.

Baca Juga :  Dinkes Kepsul Gelar Workshop TBC

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : BIM
Sumber : MONITOR INDONESIA

Berita Terkait

Gubernur Maluku Utara Lantik Ketua TP-PKK dan Posyandu Kabupaten/Kota
Aksi Karyawan NHM Hambat Operasional, Kuasa Hukum Minta Tindakan Tegas
Misi Dagang Jatim-Malut, Gubernur Khofifah Tiba di Ternate untuk Perluas Kerja Sama
Ngabuburit di Kota Weda, Wakil Bupati Ahlan Djumadil Buka Puasa di Taman Kota
Wagub Malut Sarbin Sehe Tegur Plt Karo Umum Soal Air Bersih Masjid Kantor Gubernur
Kapolres Halmahera Utara AKBP Faidil Zikri Buka Puasa Bersama Insan Pers
Istri Bupati Halsel Rifa’at AlSa’adah Dilantik Jadi Ketua TP PKK, Posyandu, dan Dekranasda
Rapat Paripurna Ke-5 : Ini Harapan Ketua DPRD Halsel 

Berita Terkait

Selasa, 11 Maret 2025 - 14:24 WIB

Dubes UEA Tinjau Peluang Investasi Bersama Wagub Aceh di Pelabuhan Sabang

Senin, 10 Maret 2025 - 12:00 WIB

Ketua DPR Aceh Dukung Investasi Uni Emirat Arab untuk Percepat Ekonomi Daerah

Rabu, 5 Maret 2025 - 15:20 WIB

Gubernur Aceh Muzakir Manaf Ajak Masyarakat Raih Berkah Ramadan

Senin, 3 Maret 2025 - 14:44 WIB

Bupati Tarmizi Janji Lakukan Perubahan dalam Pemerintahan Aceh Barat

Senin, 3 Maret 2025 - 12:58 WIB

Teuku Kamaruzzaman: Aceh Perlu Penjelasan Transparansi dan Pola Distribusi BBM

Selasa, 25 Februari 2025 - 17:50 WIB

Masyarakat Aceh Resah, Pemerintah Kaji Ulang Penempatan Rohingya

Selasa, 25 Februari 2025 - 16:25 WIB

Jelang Ramadhan, Pemkab Aceh Besar Pastikan Stok Daging Meugang Aman

Selasa, 25 Februari 2025 - 12:48 WIB

Hotel di Aceh Terdampak Efisiensi Anggaran, Okupansi Merosot 30%

Berita Terbaru

Berita

Bang Boim Raih Penghargaan Rekan Indonesia Award

Selasa, 11 Mar 2025 - 23:00 WIB