DETIKINDONESIA.CO.ID Bima – Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) tiba di Bandara Sultan Muhammad Salahuddin, Bima, NTB, Sabtu (30/12/2023) sekitar pukul 11.00 wita. Kehadiran AHY di Bima disambut meriah dengan konvoi sepeda motor sejumlah kader dan simpatisan.
Merespon kehadiran Ketua Umum Partai Demokrat (AHY), salah satu Caleg Anggota DPRD Provinsi NTB dari Partai Demokrat, Agus Fahrin mengaku sangat antusias menyambut kedatangan Ketum AHY. Ia optimis bahwa kehadiran Ketum AHY merupakan pemantik semangat para kader untuk memenangkan Partai Demokrat di NTB.
“Sebagai kader Partai Demokrat kami sangat antusias menyambut kedatangan Ketum. Hadirnya Ketum AHY di Bima hari ini juga telah memantik optimisme dan semangat para kader dan simpatisan. Untuk itu, kami selalu siap menerima arahan langsung dari Ketum untuk kerja memenangkan Partai Demokrat di NTB”, ujarnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Sesuai arahan Ketum AHY, ayo Gas Full menangkan Partai Demokrat pada Pemilu serentak 2024”, lanjut Agus Fahrin.
Lebih lanjut, Agus Fahrin menyampaikan terimakasih dan bangga atas kunjungan Ketum AHY di Bima. “Kami sangat bangga karena ini bukan kali pertama Ketum AHY berkunjung ke Bima. Sudah 2 kali malahan. Kami berharap ke depan semoga NTB akan menjadi lumbung suara terbanyak untuk Partai Demokrat,” ucapnya.
Untuk diketahui, Agus Fahrin adalah salah satu kader muda Partai Demokrat yang sangat militan dan bersemangat untuk memenangkan Partai Demokrat. Saat ini ia merupakan Calon Anggota DPRD Provinsi NTB Nomor urut 6 Dapil 6 meliputi wilayah Kabupaten Bima, Kota Bima, dan Dompu.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Penulis | : Tim |
Editor | : Yuli |
Sumber | : |