Antisipasi Banjir Meluas, Polsek Tanjung Pura Bersama Warga Membuat Tanggul

Kamis, 30 November 2023 - 12:26 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID LANGKAT – Antisipasi banjir meluas yang merendam pemukiman rumah warga. Kapolsek Tanjung Pura, AKP Surahman SH bersama personil bergotong royong membantu warga membuat tanggul darurat, pada Kamis (30/11/2023).

Dimana pembuatan tanggul dengan karung goni berisi pasir dibentengan sungai, tepatnya di Dusun Teratai, Desa Teluk Bakung, Dusun 1 Melati Desa Paya Perupuk Kecamatan Tanjung Pura, Kabupaten Langkat, Sumatera Utara sehubungan meluapnya air sungai Batang Serangan.

“Dua desa tersebut dibatasi dengan aliran Sungai Batang Serangan yang saat ini meluap akibat curah hujan yang tinggi. Bahkan, air sungai terus masuk ke pemukiman warga yang lebih rendah dari bibir benteng sungai,” ketus AKP Surahman, melalui Kasi Humas Polres Langkat Iptu Rajendra Kusuma.

Ia menambahkan, saat ini warga secara swadaya menyiapkan pasir yang dimasukkan ke dalam karung goni serta ditumpuk di sepanjang benteng sungai Batang Serangan.

Pembuatan tanggul sementara ini dirasa sangat efisien guna mencegah air sungai masuk ke pemukiman warga. Sebab kondisi pemukiman warga yang lebih rendah dari sepanjang DAS Sungai Batang Serangan Tanjung Pura.

“Dengan cara pembuatan tanggul dari karung goni berisi pasir dirasa bisa menahan air sungai yang masuk ke pemukiman warga dan meluasnya banjir,” pungkas Kapolsek AKP Surahman SH.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TEGUH
Editor : YULI
Sumber :

Berita Terkait

Komunitas Law Fighters, Desak BPK Periksa Seluruh Harta Kekayaan Pejabat Maluku Utara
Komunitas Law Fighters Mengungkap Makna Isra Mi’raj dalam Kebersamaan
Pasien BPJS di Halsel Serahkan Ponsel Sebagai Jaminan Biaya Obat
Ciptakan Liburan Yang Aman, Satlantas Polres Ternate Berikan Tips Berkendaraan
Aksi Heroik Malut Unaited: Persik Kediri Takluk di Gelora Kie Raha.
Dialog Publik KNPI: Menelisik Akar Sosial Fenomena Bunuh Diri di Maluku Utara
Dukun Ketahanan Pangan Dinas Pertanian Halteng, Berikan Bantuan Benih padi 
Dandim 1509/Labuha Serahkan 40 Unit Kendaraan Dinas

Berita Terkait

Senin, 27 Januari 2025 - 17:43 WIB

Komunitas Law Fighters, Desak BPK Periksa Seluruh Harta Kekayaan Pejabat Maluku Utara

Senin, 27 Januari 2025 - 17:42 WIB

Komunitas Law Fighters Mengungkap Makna Isra Mi’raj dalam Kebersamaan

Senin, 27 Januari 2025 - 12:37 WIB

Pasien BPJS di Halsel Serahkan Ponsel Sebagai Jaminan Biaya Obat

Minggu, 26 Januari 2025 - 19:42 WIB

Ciptakan Liburan Yang Aman, Satlantas Polres Ternate Berikan Tips Berkendaraan

Minggu, 26 Januari 2025 - 05:57 WIB

Aksi Heroik Malut Unaited: Persik Kediri Takluk di Gelora Kie Raha.

Jumat, 24 Januari 2025 - 14:28 WIB

Dukun Ketahanan Pangan Dinas Pertanian Halteng, Berikan Bantuan Benih padi 

Jumat, 24 Januari 2025 - 11:19 WIB

Dandim 1509/Labuha Serahkan 40 Unit Kendaraan Dinas

Kamis, 23 Januari 2025 - 22:04 WIB

Dandim 1509/Labuha Dan Rombongan Sambangi Koramil 1509-03/Saketa

Berita Terbaru