DETIKINDONESIA.CO.ID, BALI – Sebanyak 18 desa di wilayah Kabupaten Jembrana, Bali, terdampak banjir pada Minggu (16/10/2022).
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jembrana I Putu Agus Artana Putra mengatakan terdapat 35 titik banjir di kabupaten itu.
Untuk rumah warga yang terendam ada 156 rumah, warga yang mengungsi 117 KK dan yang berhasil dievakuasi 38 orang, satu orang terseret arus dan tujuh jembatan putus.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Sementara, jembatan yang tertutup material banjir yaitu Jembatan Biluh Poh di Kecamatan Mendoyo. Tercatat lima rumah roboh di pesisir Pantai Pebuahan. Dua kandang ternak ikut hancur.
“Lima rumah roboh di pesisir Pantai Pebuahan,” imbuhnya.
Dia pun menyampaikan ada dua titik banjir di satu desa di Kecamatan Pekutatan, Jembarana. Di tempat itu, satu rumah warga terendam, sementara akses jalan terputus.
Kemudian, di Kecamatan Mendoyo, Jembarana ada empat desa terdampak banjir. Tercatat 38 rumah warga terendam dan satu orang terseret arus. Sementara tiga jembatan tertutup material banjir.
Selanjutnya, di Kecamatan Jembarana, terdapat sembilan titik banjir di delapan desa. Sebanyak 109 rumah warga terendam serta 28 KK yang mengungsi, dan satu jembatan putus.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Penulis | : Tim |
Editor | : Admin |
Sumber | : |
Halaman : 1 2 Selanjutnya