Berkat KBRI di Panama City, Kini Produk Indonesia Sudah Hadir di Maskapai Penerbangan Terbesar Panama

Kamis, 30 Maret 2023 - 17:03 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, JAKARTA – Produk makanan Indonesia sekarang sudah bisa dinikmati dalam penerbangan terbesar Panama dan Amerika Tengah, Copa Airlines. Produk Apetito dari PT. Mayora, telah disajikan dalam penerbangan Panama – Amerika Serikat sejak awal Maret 2023.

“Produk tersebut saat ini juga telah mulai disajikan dalam penerbangan nasional dan di kawasan Amerika Tengah, Selatan dan Karibia lainnya,” tulis KBRI Panama dalam keterangan resmi yang diterima di Jakarta, Rabu (29/3).

Keberhasilan Apetito berawal dari partisipasi PT. Mayora dalam pameran dagang terbesar Expocomer 2022 di Panama. Menurut KBRI Panama, pameran Expocomer merupakan sarana bagi Indonesia dalam mempromosikan produk-produk dari dalam negeri.

“Expocomer juga menjadi etalase penting bagi perusahaan-perusahaan yang ingin memperkenalkan produknya di kawasan Amerika Tengah dan Karibia serta kawasan sekitar, mengingat Panama merupakan hub perdagangan dan logistik penting di kawasan,” tulis KBRI.

Duta Besar RI untuk Panama Sukmo Harsono mengatakan masuknya produk Indonesia di penerbangan Copa Airlines merupakan ajang promosi yang sangat efektif terutama di kawasan.

“Dengan memperkenalkan produknya di maskapai ini, produk Indonesia dapat dikenal secara luas di kawasan,” katanya.

Tahun ini Expocomer kembali diadakan di Panama pada 28 – 30 Maret 2023. Dalam pameran kali ini PT. Mayora kembali ikut berpartisipasi untuk mempromosikan produk Indonesia. Dalam pertemuan antara mitra Mayora dan pihak Copa Airlines disebutkan produk Indonesia tersebut sangat memuaskan dan diakui memiliki kualitas sangat bagus.

Baca Juga :  Muhadjir Effendy: Banyak Orang Kaya Alami Kemiskinan Spritual

“Produk Mayora diterima sangat baik oleh para penumpang Copa. Setiap snack Mayora yang kami sajikan selalu habis dinikmati dan tidak ada satu pun yang menyampaikan keluhan,” ungkap perwakilan Copa Airlines di sela Expocomer 2023, Selasa (28/3).

Selain Mayora, KBRI juga mengundang sejumlah perusahaan lain asal Indonesia untuk mengenalkan produknya pada Expocomer 2023. Diantara produk yang ditampilkan termasuk produk pakaian, kain tradisional, dan kerajinan, hingga produk bulu mata, peralatan olahraga, dan peralatan makan.

“Meskpun kondisi krisis namun kami yakin upaya promosi ini akan membuahkan hasil yang positif,” kata Dubes Sukmo Harsono.

Ia pun berharap kisah sukses Apetito dari PT. Mayora tersebut mampu menjadi inspirasi bagi produk lain asal Indonesia untuk tidak ragu dalam mempromosikan produknya di Panama dan negara Amerika Tengah lainnya dalam rangka memperluas akses pasar produk Indonesia.

Baca Juga :  Peran Heru Sebagai Kasetpres Dinilai Perlu Untuk Momen Serah Terima Jabatan Presiden

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Tim
Editor : Fiqram
Sumber : Voinews

Berita Terkait

Maruar Sirait: Anies Dukung Pramono Bangunkan Macan Tidur, Namanya Jokowi dan Prabowo
Ahok Hadiri Kampanye Akbar Pramono-Rano di GBK
Pilkada Banten 2024: Probowo Ajak Warga Pilih Andra Soni-Dimyati
KPU RI Nyatakan Cagub Abdul Faris Umlati Bisa Kembali Ikut Pilkada
Hadiri Kampanye Pakai Baret Orange, Anies Resmi Dukung Pramono-Rano di Pilgub Jakarta
Gibran Minta Mendikdasmen Hapus Sistem Zonasi
Setyo Budiyanto Terpilih Sebagai Ketua KPK 2024-2029
Bertemu Jajaran Bappebti, Bamsoet Apresiasi Beroperasinya Bursa Kripto Indonesia 

Berita Terkait

Minggu, 24 November 2024 - 10:42 WIB

HAS: Berkomitmen Besar Seluruh Proses Reformasi Birokrasi dimulai Dengan digitalisasi 

Minggu, 24 November 2024 - 00:44 WIB

“Ribuan Warga Batam Meriahkan Kampanye Akbar ASLI, Amsakar dan Li Claudia Tegaskan Komitmen Membangun Kota”

Sabtu, 23 November 2024 - 23:33 WIB

Bagi sembako, Gakkumdu Enrekang Naikan Perkara ke Tahap Penyidikan

Sabtu, 23 November 2024 - 22:03 WIB

Barisan Pemuda Depok Kerahkan 11 Kecamatan dan 63 Kelurahan di Kampanye Akbar Imam-Ririn

Sabtu, 23 November 2024 - 20:41 WIB

Barisan Pemuda Depok tuntas mendukung sampai Kampanye Akbar!

Sabtu, 23 November 2024 - 18:09 WIB

Rayakan HUT ke-5 di USNI, IKDKI Ciptakan Dosen yang Menginspirasi

Sabtu, 23 November 2024 - 17:55 WIB

Debat Kedua Pilkada Bursel 2024: Safitri-Hemfri Tampil Prima dan Unggul

Sabtu, 23 November 2024 - 17:49 WIB

Enam Kerukunan Asal Sulawesi Bersatu Dukung ARUS di Pilgub PBD

Berita Terbaru