Bupati Buru Selatan Safitri Malik Soulisq Terus Genjot Peningkatan SDM, Kali Ini Untuk Manusia Pelaku Industri Usaha

Senin, 16 Oktober 2023 - 12:08 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, BURSEL –  || Kabupaten Buru Selatan dapat dikatakan sebagai daerah yang sangat menjanjikan untuk pengembangan industri dan perekonomian bagi daerah provinsi Maluku maupun nasional.

Penutupan kegiatan pelatihan industri, pemberdayaan industri dan peran masyarakat, dengan kegiatan pelatihan Diservikasi Minyak Kayu Putih dan Diservikasi Ubi Talas/Keladi oleh Bupati Safitri Malik Soulisa, Sabtu, (14/10/2023).

“Atas nama pemerintah daerah kami menyampaikan ucapan terimakasih kepada bapak Deli Gunarsa selaku narasumber pada pelatihan ini,” ucap Bupati Buru Selatan Safitri Malik Soulisa mengawali sambutannya sekaligus menutup kegiatan pelatihan tersebut.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Safitri Malik menyampaikan, lanjut berharap agar pelatihan ini dapat menambah wawasan, ketrampilan dan pengetahuan serta meningkatkan kualitas dan kompetensi sumber daya manusia pelaku industri usaha kecil dan menengah.

“Sehingga mampu berinovasi dalam bersaing untuk menghasilkan, memperkenalkan dan memasarkan produk-produk industri berbasis lokal,” pinta Safitri.

Baca Juga :  Resmikan Asrama St. Isodorus Pulau Adi, Bupati Freddy: Kami Terbuka Terima Masukan Bangun Kaimana

Lanjut Bupati, pelatihan pembinaan pelaku usaha industri kecil dan menengah bagi pelaku industri kecil rumah tangga, merupakan langkah strategis dalam meningkatkan kesadaran masyarakat.

Dikatakan Safitri Malik, Kabupaten Buru Selatan dapat dikatakan sebagai daerah yang sangat menjanjikan untuk pengembangan industri dan perekonomian bagi daerah provinsi Maluku maupun nasional.

“Karena daerah ini memiliki luas wilayah dan jumlah potensi produk unggulan yang cukup menjanjikan bagi pengembangan industri,” jelas Safitri Malik.

Dikatakan, produk unggulan yang di prioritaskan untuk dikembangkan di kabupaten Buru Selatan seperti, industri minyak kayu putih, minyak atsiri, minyak VCO dan berbagai produk olahan berbahan baku kelapa.

“Industri bahan makanan minuman berbasis potensi kedaerahan (lokal) dan industri kreatif lainnya merupakan jenis industri yang dapat dikembangkan,” ujar Bupati.

Baca Juga :  Wali Kota Capt Ali Ibrahim Sambut Kedatangan Wapres Di Tidore

Lanjut Safitri, berdasarkan data IKM tahun 2023 yang dimiliki oleh Dinas Perindustrian dan Perdagangan ada kurang lebih 429 IKM yang tersebar di Kabupaten Buru Selatan.

“Sebagian besar industri ini berskala industri kecil menengah. Yang masih mengalami berbagai kendala,” ujarnya.

Jelasnya, Lemahnya daya saing produk IKM dikarenakan mutuh yang memadai , desain belum berorientasi pasar, bahan baku kurang terjamin, lemah akses permodalan dan pemasaran.

“Serta pengetahuan tentang produk-produk turunan dari jenis industri yang dimiliki atau yang sering kita dengar dengan istilah diservikasi,” jelas Bupati.

Lanjutnya, pemerintah daerah lewat Dinas Perindag sedang berupaya mengatasi permasalah sektor industri melalui program pengembangan peningkatan SDM maupun kualitas.

“Dan desain produk melalui pelatihan meningkatkan teknologi melalui restrukturisasi mesin peralatan, meningkatkan pemasaran melalui fasilitasi keikutsertaan pengusaha, mengikuti pameran baik dalam maupun nasional,” jelas Bupati.

Baca Juga :  Terkait Jamaah Calon Haji, Sekda Buru Selatan Antar Langsung ke Emberkasi Makassar

Bupati katakan perlu disadari untuk peningkatan dan pengembangan industri di kabupaten Buru Selatan tidak akan berjalan tanpa sinergi dan kerjasama yang kuat dan selalu stakeholder.

“Baik itu pemerintah, pelaku usaha, perguruan tinggi, perbankan dan masyarakat,” ucap Safitri Malik.

Hadir pada penutupan tersebut, Bupati Safitri Malik Soulisa, Sekda Umar Mahulete, Kadis Perindag Dominggus Seleky, PKK Kabupaten dan Kecamatan Namrole, sejumlah pimpinan OPD serta peserta pelatihan.

Diketahui, peserta pelatihan dari Kelompok IKM Batu Karang Desa Batu Karang, dari Kelompok Waekatin Desa Waekatin, Kelompok Unet Desa Unet dan PKK Kecamatan Namrole.

Instruktur pelatihan dari Jakarta yaitu Direktur perusahaan DMT Deli Gunarsa.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Tim
Editor : Yuli
Sumber : Namrole-TransTV45.com

Berita Terkait

Warga Desa Wayaua Antusias Sambut Program Unggulan Rusihan-Muhtar
Abdurahman Hamzah Nyatakan Dukungan Ke Rusihan-Muhtar di Pilkada Halsel 
Kampanye di Desa Wayamiga Warga Komitmen Menangkan Rusihan-Muhtar di Pilkada halsel 
Hi.Salmin Siko: Ajak Masyarakat Pilih Husain-Asrul di Pilgub Malut 
Barisan Netizen Anti Korupsi Gelar Aksi dan Laporan ke KPK, Desak Penelusuran Kekayaan Pejabat Kejaksaan
Saksi Putri Mega Akui Ike Farida Telah Memberi Paraf Persetujuan Memori PK
Ribuan Masa Sambut Kedatangan Sultan Husain Alting
INPIST Dukung Program Swasembada Energi Presiden Prabowo Subianto

Berita Terkait

Selasa, 8 Oktober 2024 - 15:14 WIB

Baim Wong Resmi Gugat Cerai Paula Verhoeven di PA Jakarta Selatan

Senin, 9 September 2024 - 21:19 WIB

Kemenpora dan KPK Latih Pemuda Talenta Muda 2024 dalam Bimtek Anti Korupsi: Membangun Masa Depan yang Bersih

Sabtu, 27 Juli 2024 - 23:15 WIB

Hasil Semifinal Piala AFF U-19: Gol Tunggal Buffon Antarkan Indonesia Ke Final

Selasa, 2 Juli 2024 - 20:40 WIB

Andi Miftahul Jannah Anwar, Pemenang Dara Sulawesi Selatan 2024 Gaungkan Penerapan Filosofi Bugis

Sabtu, 22 Juni 2024 - 12:12 WIB

Fachrul Razi Nonton Bareng Bersama Mendagri dan Ketua Komisi 2 DPR RI

Selasa, 18 Juni 2024 - 18:12 WIB

17 Team Dari Manado Ramaikan Soekarno Cup Usia Dini Di Tidore

Minggu, 19 Mei 2024 - 02:04 WIB

Razman siap Memfasilitasi Tanding Tinju, Benny: Hotman Hanya bisa Pamer Cincin

Minggu, 12 Mei 2024 - 20:01 WIB

Demi Bela Klien, Benny Wulur Tantangan Tinju Hotman Paris di Ring Arena

Berita Terbaru