Bupati Freddy Thie Apresiasi Peran PGRI dan Guru Dalam Memajukan Pendidikan di Kaimana

Kamis, 19 September 2024 - 23:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, KAIMANA – Bupati Kaimana, Freddy Thie, memberikan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) dan para guru di Kaimana atas peran mereka dalam memajukan pendidikan. Menurutnya, PGRI dan para guru merupakan garda terdepan dan bagian penting dari Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di Kaimana.

” Tidak ada perbedaan antara PGRI dan pemerintah daerah (Pemda) karena tujuan mereka sama, yakni mencerdaskan generasi muda Kaimana” Hal tersebut disampaikan Bupati Freddy dalam kegiatan Rapat Koordinasi antara Pemda Kaimana dan PGRI dengan tema “Membangun Pendidikan melalui Sinergitas PGRI dan Pemda.

Ia menekankan pentingnya sinergitas yang kuat antara kedua pihak untuk menciptakan pendidikan yang lebih baik bagi anak-anak di Kaimana.

“Permasalahan atau dinamika yang terjadi itu hal biasa. Kritik dan masukan kepada Dinas Pendidikan dan Pemda adalah refleksi yang penting agar kita bisa terus melakukan perbaikan dari waktu ke waktu,” ujar Freddy.

Lebih lanjut, Bupati Kaimana mengakui bahwa mendidik anak-anak di daerah ini( Kaimana) bukanlah tugas yang mudah. Para guru menghadapi banyak tantangan, terutama di wilayah terpencil. Namun, dengan niat tulus dan kerja sama yang baik, tantangan tersebut dapat diatasi.

“Saya berharap sinergitas antara PGRI dan Pemda terjalin dengan baik. Ketika kerja sama ini sudah terbangun, segala persoalan dapat dibicarakan dan diselesaikan dengan baik,” tambahnya.

Baca Juga :  20 Tahun Kaimana, Bupati Freddy Thie Ajak Masyarakat Berdoa untuk Kemakmuran dan Kesejahteraan

Ia juga menyoroti pentingnya kolaborasi dalam memantau perkembangan pendidikan di Kaimana, baik di kota maupun di kampung. Freddy menyampaikan rasa terima kasih kepada para guru yang telah bekerja keras, terutama terkait pengurangan keluhan mengenai absensi guru di sekolah-sekolah.

“Di tahun 2021, saat kunjungan kerja kami dalam rangka Safari Ramadhan dan Natal, kami menemukan banyak sekolah yang tutup dan guru-gurunya tidak berada di tempat tugas. Namun, akhir-akhir ini keluhan seperti itu sudah jauh berkurang. Saya sangat berterima kasih kepada Bapak dan Ibu Guru yang telah membantu saya. Saya tidak bisa melakukan apa-apa tanpa kalian,” pungkasnya.

Dengan apresiasi ini, diharapkan hubungan antara PGRI dan Pemda semakin kuat dalam upaya bersama untuk meningkatkan mutu pendidikan di Kaimana.

Baca Juga :  Tanpa Pengawasan dan Dokumen PA 19 Ton Sianida, APL Halsel Lapor Ke Kemendag RI

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : LUKAS
Sumber : RRI.CO.ID

Berita Terkait

Soroti Pembangunan di Halsel, Sefnat Tagaku : Masyarakat Harus Merenungi Untuk Pilih Pemimpin
Bem Unipas Pulau Morotai Deklarasi Pilkada Damai Tahun 2024
Optimis Menang di Pilkada Bursel, Partai Ummat Beri Rekomendasi ke Safitri – Hempri
Pemkab Kaimana Gelar Simulasi CAT CPNS 2024, Ini Pesan Bupati Freddy Thie
Bupati AFU Resmikan Gedung Terminal Penumpang Pelabuhan Waisai
Bupati Freddy Thie Harap Pelayanan Transportasi Berjalan Baik di Kaimana
Hasil Survei Pilwako Ternate: Paslon Santrani-Bustamin Unggul
Paket Romantis Masuk Desa, Tokoh Masyarakat Nangahale Siap Menangkan

Berita Terkait

Kamis, 19 September 2024 - 09:59 WIB

Anas Urbaningrum: Milad Kahmi Ke – 58

Rabu, 18 September 2024 - 23:21 WIB

Jokowi Soal Kaesang Sambangi KPK: Semua Sama di Mata Hukum

Rabu, 18 September 2024 - 23:02 WIB

Ketua MPR Bamsoet: Indonesia Tidak Terikat Ideologi Asing Negara Adikuasa

Senin, 16 September 2024 - 20:46 WIB

Munaslub Kadin Indonesia Ilegal, Arsjad Rasjid Akan Tempuh Jalur Hukum

Senin, 16 September 2024 - 19:50 WIB

JAPNAS PW Papua Barat Dukung Hasil Munaslub KADIN 2024

Minggu, 15 September 2024 - 23:51 WIB

Munaslub Kadin Indonesia: Anindya Bakrie Terpilih Jadi Ketum

Minggu, 15 September 2024 - 21:18 WIB

Peran Heru Sebagai Kasetpres Dinilai Perlu Untuk Momen Serah Terima Jabatan Presiden

Sabtu, 14 September 2024 - 17:34 WIB

Cagub Jawa Barat Dedi Mulyadi Dukung Penataan Kawasan Wisata Puncak

Berita Terbaru

Nasional

Anas Urbaningrum: Milad Kahmi Ke – 58

Kamis, 19 Sep 2024 - 09:59 WIB

Nasional

Jokowi Soal Kaesang Sambangi KPK: Semua Sama di Mata Hukum

Rabu, 18 Sep 2024 - 23:21 WIB

happy-bus.id