Bupati Freddy Thie Harap Pilkada 2024 untuk Kesejahteraan Masyarakat Kaimana

Selasa, 23 Juli 2024 - 12:20 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, KAIMANA – Bupati Kaimana, Freddy Thie, menegaskan bahwa politik bukanlah sekadar perebutan kekuasaan bagi partai-partai, melainkan sebuah misi untuk menyelamatkan dan menyelesaikan revolusi Indonesia.

“Politik bukanlah perebutan kekuasaan bagi partai masing-masing, tetapi politik adalah upaya untuk menyelamatkan dan menyelesaikan revolusi Indonesia,” ujar Freddy Thie

Bupati Freddy mengapresiasi KPU dan Bawaslu Kaimana atas kerja keras dan dedikasi mereka dalam menjalankan tahapan dan pengawasan pemilu yang berlangsung hingga pemilihan pada 27 November 2024 mendatang.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Freddy Thie juga menegaskan komitmennya sebagai Bupati untuk kesejahteraan masyarakat Kaimana di masa depan.

“Sebagai bupati, tanggung jawab saya adalah memastikan kesejahteraan masyarakat Kaimana di masa yang akan datang. Oleh karena itu, pemilihan kepala daerah nanti harus menghasilkan pemimpin yang benar-benar berpihak dan tulus bekerja untuk Kabupaten Kaimana,” ungkapnya.

Baca Juga :  Dr. Jance Eduard Lekatompessy Sebut Universitas Nurul Hasan Labuha Terancam Ditutup 

Lebih lanjut, Freddy Thie mengingatkan pentingnya peran KPU Kaimana dalam menjaga integritas, independensi, dan netralitas selama proses pemilu.

“Saya berpesan kepada KPU Kaimana agar selalu menjaga integritas, independensi, dan netralitas dalam penyelenggaraan pemilu, serta menerapkan nilai-nilai demokrasi yang jujur dan adil,” harapnya.

Bupati Kaimana juga mengajak seluruh masyarakat yang memiliki hak pilih untuk terlibat aktif dalam setiap tahapan pemilu.

“Partisipasi pemilih sangat penting karena demokrasi adalah tanggung jawab bersama. Mari kita semua berperan aktif dalam setiap tahapan pemilu untuk memastikan proses demokrasi berjalan dengan baik,” ajaknya.

Dengan adanya semangat dan komitmen ini, diharapkan Pilkada Kaimana 2024 dapat berlangsung secara demokratis dan menghasilkan pemimpin yang mampu membawa perubahan positif bagi Kabupaten Kaimana.

Baca Juga :  Aku Akan Menari Bersama Kalian Sepanjang Amanahku

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis :
Editor : MUFIK
Sumber : RRI.CO.ID

Berita Terkait

Golkar Singkawang Tegaskan Dukungan kepada Menteri UMKM Maman Abdurrahman Pimpin DPD Golkar Kalbar
Dari Dana Desa ke Dana Dosa: Refleksi atas UU Desa yang Salah Arah
Kepala Desa Sayoang Bantah Dugaan Nongkrong di Coffee Hox Bersama Pemandu Lagu: Itu Foto Lama
PT Wanatiara Persada Gelar Lomba Tarik Tambang Sambut Hari Buruh Sedunia
Pejabat Kades Diduga Berhentikan 8 Kaur Desa Dan Gaji Dua Bulan Tak Dibayarkan 
Pengurus DPD I Asosiasi Pemerintah Desa Provinsi Maluku Utara, Siap Dilantik 
Harita Nickel Lestarikan Flora dan Fauna Endemik lewat Pemantauan dan Edukasi Karyawan
Proyek Jalan Pulau Makian Terlambat, Kadis PUPR Halsel Beberkan Penyebab

Berita Terkait

Senin, 21 April 2025 - 10:24 WIB

Gubernur Sherly Laos Gratiskan Uang Komite SMA/SMK/SLB Negeri di Maluku Utara

Sabtu, 19 April 2025 - 18:27 WIB

Dari Dana Desa ke Dana Dosa: Refleksi atas UU Desa yang Salah Arah

Sabtu, 19 April 2025 - 18:26 WIB

Kepala Desa Sayoang Bantah Dugaan Nongkrong di Coffee Hox Bersama Pemandu Lagu: Itu Foto Lama

Sabtu, 19 April 2025 - 15:21 WIB

PT Wanatiara Persada Gelar Lomba Tarik Tambang Sambut Hari Buruh Sedunia

Sabtu, 19 April 2025 - 15:20 WIB

Pejabat Kades Diduga Berhentikan 8 Kaur Desa Dan Gaji Dua Bulan Tak Dibayarkan 

Jumat, 18 April 2025 - 23:46 WIB

Harita Nickel Berkontribusi dalam Pembangunan Sosial Ekonomi Pulau Obi

Jumat, 18 April 2025 - 23:06 WIB

Pengurus DPD I Asosiasi Pemerintah Desa Provinsi Maluku Utara, Siap Dilantik 

Jumat, 18 April 2025 - 19:37 WIB

Harita Nickel Lestarikan Flora dan Fauna Endemik lewat Pemantauan dan Edukasi Karyawan

Berita Terbaru