Bupati Raja Ampat Menolak Dengan Keras Kehadiran NFRPB

Jumat, 25 April 2025 - 16:27 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Raja Ampat PBD, Orudeko Iriano Burdam.(Detik Indonesia/RRI/NIR).

Bupati Raja Ampat PBD, Orudeko Iriano Burdam.(Detik Indonesia/RRI/NIR).

DETIKINDONESIA.CO.ID, RAJA AMPAT – Bupati Raja Ampat, Orudeko Iriano Burdam, dengan tegas menanggapi pernyataan yang dikeluarkan oleh Abraham Goram Gaman pada 14 April 2025 yang mengatasnamakan diri sebagai Negara Republik Federal Papua Barat (NFRPB) dan menyerukan pemisahan diri dari Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Burdam menilai tindakan tersebut sangat bertentangan dengan konstitusi dan semangat persatuan bangsa.

“Saya sebagai Bupati Raja Ampat menolak dengan keras keberadaan NFRPB dan menegaskan bahwa Provinsi Papua Barat Daya, termasuk Kabupaten Raja Ampat, adalah bagian yang tidak terpisahkan dari NKRI. Oleh karena itu, saya mengimbau seluruh masyarakat Raja Ampat untuk menjaga persatuan dan kesatuan serta menolak segala bentuk upaya separatisme yang dapat mengancam stabilitas dan keamanan daerah,” katanya saat diwawancarai media pada Rabu, 23 April 2025.

Baca Juga :  Mewakili Penjabat Wali Kota Sorong, Kaban Kesbangpol Kota Sorong Lantik Pengurus Yayasan Peduli Perubahan Papua

Lebih lanjut, Burdam mengajak pemerintah, masyarakat, dan seluruh elemen daerah untuk mempererat tali silaturahmi, meningkatkan wawasan kebangsaan, dan menanggapi dengan tegas segala upaya yang bertujuan memecah belah NKRI.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Saya mengajak semua elemen pemerintah daerah, forkopimda, tokoh adat, tokoh agama, LSM, dan masyarakat Raja Ampat untuk bersatu memperkuat persaudaraan, meningkatkan wawasan kebangsaan, dan menolak segala ajakan atau gerakan yang ingin memecah belah NKRI,” ujar Burdam.

Dia sekali lagi menegaskan bahwa Papua adalah bagian dari NKRI, dan NKRI adalah harga mati.

Sumber : RRI

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis :
Editor :
Sumber :

Berita Terkait

PLN Fakfak Siap Naik Status Jadi Cabang di Masa Kepemimpinan Bupati Fakfak Samaun Dahlan
Bupati Manokwari Ajukan Percepatan Pemekaran DOB dalam Forum RPJMD Papua Barat
Bupati Teluk Bintuni Paparkan Delapan Program Unggulan di Rapat Kerja Papua Barat
Bupati Fakfak Prioritaskan Beasiswa untuk OAP, Target 1.500 Mahasiswa Tiap Tahun
Bupati Raja Ampat Resmikan Gedung Pastori GKI Elim Sawinggrai di Momen Paskah Kedua
Bupati dan Wakil Bupati Manokwari Ikuti Raker dan Konsultasi Publik RPJMD Papua Barat
Komitmen Bupati Samaun Dahlan Bersihkan Program Siluman di Pembangunan Daerah
Bupati Teluk Bintuni Ajak Warga Tanamkan Nilai Persaudaraan dalam Perayaan Malam Paskah

Berita Terkait

Jumat, 25 April 2025 - 16:49 WIB

PLN Fakfak Siap Naik Status Jadi Cabang di Masa Kepemimpinan Bupati Fakfak Samaun Dahlan

Jumat, 25 April 2025 - 16:27 WIB

Bupati Raja Ampat Menolak Dengan Keras Kehadiran NFRPB

Jumat, 25 April 2025 - 00:06 WIB

Bupati Teluk Bintuni Paparkan Delapan Program Unggulan di Rapat Kerja Papua Barat

Kamis, 24 April 2025 - 09:11 WIB

Bupati Fakfak Prioritaskan Beasiswa untuk OAP, Target 1.500 Mahasiswa Tiap Tahun

Rabu, 23 April 2025 - 13:42 WIB

Bupati Raja Ampat Resmikan Gedung Pastori GKI Elim Sawinggrai di Momen Paskah Kedua

Rabu, 23 April 2025 - 13:35 WIB

Bupati dan Wakil Bupati Manokwari Ikuti Raker dan Konsultasi Publik RPJMD Papua Barat

Selasa, 22 April 2025 - 15:29 WIB

Komitmen Bupati Samaun Dahlan Bersihkan Program Siluman di Pembangunan Daerah

Selasa, 22 April 2025 - 13:20 WIB

Bupati Teluk Bintuni Ajak Warga Tanamkan Nilai Persaudaraan dalam Perayaan Malam Paskah

Berita Terbaru