Bupati Raja Ampat Orideko Tekankan Pembangunan Inklusif dalam Musrenbang RKPD 2026

Jumat, 18 April 2025 - 11:18 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 Bupati Raja Ampat, Orideko I. Burdam menabuh tifa pembukaan Musrembang RKPD Kabupaten Raja Ampat tahun 2026 yang berlangsung di Aula Bappeda Raja Ampat, Selasa (15/4/2025)/Detik Indonesia/Info Publik/Varoq Husain

Bupati Raja Ampat, Orideko I. Burdam menabuh tifa pembukaan Musrembang RKPD Kabupaten Raja Ampat tahun 2026 yang berlangsung di Aula Bappeda Raja Ampat, Selasa (15/4/2025)/Detik Indonesia/Info Publik/Varoq Husain

DETIKINDONESIA.CO.ID, RAJA AMPAT  – Pemerintah Kabupaten Raja Ampat resmi membuka Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) sebagai bagian dari penyusunan Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Tahun 2026.

Kegiatan yang digelar di Aula Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian, dan Pengembangan Daerah (BP4D) Raja Ampat, Selasa (15/4/2025), itu diharapkan menghasilkan program-program prioritas yang berdampak langsung pada kesejahteraan masyarakat.

Bupati Raja Ampat, Orideko I. Burdam, dalam sambutannya menegaskan bahwa Musrenbang merupakan tahapan krusial dalam merancang pembangunan yang inklusif dan berorientasi hasil. “RKPD 2026 harus selaras dengan visi ‘Raja Ampat Bangkit dan Produktif Menuju Masyarakat Sejahtera’. Ini bukan sekadar slogan, melainkan komitmen nyata yang harus diwujudkan melalui program-program prioritas,” tegas Orideko.

Bupati Raja Ampat meminta agar program yang terakomodir dalam Musrenbang benar-benar terfokus pada pencapaian tujuh misi utama pembangunan kabupaten. “Program yang diajukan harus berdampak signifikan bagi kesejahteraan masyarakat dan mendukung tujuh misi ini,” ujarnya.

Tujuh misi tersebut meliputi peningkatan kualitas pendidikan dan kesehatan melalui perbaikan sarana prasarana, peningkatan kompetensi tenaga pendidik, serta perluasan akses layanan kesehatan hingga ke pulau terluar. Selain itu, penguatan tata kelola pemerintahan berbasis teknologi juga menjadi prioritas untuk mendukung transparansi dan akuntabilitas pelayanan publik.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : BIM
Sumber : INFOPUBLIK

Berita Terkait

Rp15 Miliar Dialokasikan Bupati Fakfak Samaun Dahlan untuk Wujudkan Layanan Berobat dan Makan Gratis Pendamping Pasien
Bupati Teluk Bintuni Tunjuk Meliaki Dowansiba sebagai Plt Kepala Dinas Kominfo
Bupati Fakfak Samaun Dahlan Wajibkan Absensi Digital di Seluruh OPD: Tingkat Kehadiran Pagi Masih Rendah
Sekda Papua Barat Ali Baham Borong Noken Mama-Mama Papua Usai Rapat di Nabire
Bupati Fakfak Pastikan Layanan Kesehatan Gratis Meski Tanpa BPJS
Bupati Fakfak Tegaskan TPP ASN Akan Disesuaikan dengan Kinerja
Bupati Manokwari Siapkan Perda Untuk Pendidikan Gratis
Bupati Raja Ampat Imbau ASN Kurangi Plastik Sekali Pakai

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 23:06 WIB

Pengurus DPD I Asosiasi Pemerintah Desa Provinsi Maluku Utara, Siap Dilantik 

Jumat, 18 April 2025 - 19:37 WIB

Harita Nickel Lestarikan Flora dan Fauna Endemik lewat Pemantauan dan Edukasi Karyawan

Jumat, 18 April 2025 - 15:35 WIB

Wakil Bupati Halmahera Selatan Gelar Konsultasi dengan Dirjen Bina Pemdes Kemendagri

Jumat, 18 April 2025 - 11:46 WIB

Bupati Halsel Dorong Paguyuban Adat Kelola Taman Budaya di Hutan Kota

Kamis, 17 April 2025 - 16:26 WIB

Proyek Jalan Pulau Makian Terlambat, Kadis PUPR Halsel Beberkan Penyebab

Rabu, 16 April 2025 - 18:38 WIB

Bupati Halsel Dorong Revitalisasi Taman Budaya yang Terlupakan

Selasa, 15 April 2025 - 09:36 WIB

Wakil Bupati Halsel Sampaikan Prioritas Pembangunan Daerah ke Kepala BPPW

Senin, 14 April 2025 - 15:37 WIB

Wali Kota Tidore Ketuai Rapat Persiapan Menuju MUNAS VII APEKSI 2025

Berita Terbaru