Bupati Sragen Hadiri Nobar Timnas U-17 Bersama Keluarga Fandi Ahmad

Selasa, 15 April 2025 - 11:26 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Puluhan warga Sragen mengikuti nonbar pertandingan sepakbola Piala Asia U-17 tahun 2025 di Videotron Alun-alun Sasana Langen Putra Sragen, Senin (14/4/2025) malam. (Detik Indonesia/Espos.id/Tri Rahayu)

Puluhan warga Sragen mengikuti nonbar pertandingan sepakbola Piala Asia U-17 tahun 2025 di Videotron Alun-alun Sasana Langen Putra Sragen, Senin (14/4/2025) malam. (Detik Indonesia/Espos.id/Tri Rahayu)

DETIKINDONESIA.CO.ID, SRAGEN – Keluarga dari Fandi Ahmad Muzaki, pemain timnas U-17 Indonesia asal Masaran, Sragen, turut menyaksikan laga antara Tim Garuda yang dilatih Nova Arianto melawan timnas Korea Utara. Momen nonton bareng (nonbar) ini berlangsung di Alun-alun Sasana Langen Putra Sragen, pada Senin malam (14/4/2025), tepatnya di area barat kolam air mancur.

Orang tua Fandi beserta enam kakaknya bergabung dengan ratusan warga Sragen yang duduk lesehan menikmati jalannya pertandingan. Pertandingan perempat final Piala Asia U-17 2025 itu ditayangkan melalui layar videotron milik Pemkab Sragen. Acara tersebut juga dihadiri oleh Sekretaris Daerah Sragen Hargiyanto bersama sejumlah pejabat daerah lainnya.

Bupati Sragen Sigit Pamungkas, yang datang bersama rombongan dari Partai Golkar, turut menyaksikan pertandingan pada paruh kedua laga. Saat babak pertama usai, Indonesia tertinggal 0-2. Harapan publik Sragen sempat tumbuh agar di babak kedua Timnas Indonesia bisa membalikkan keadaan.

Sayangnya, harapan itu pupus. Di babak kedua, gawang Indonesia justru kebobolan empat gol tambahan. Alhasil, Indonesia menelan kekalahan telak 0-6 dari Korea Utara. Meski kalah, skuad U-17 Indonesia tetap berhak atas tiket menuju Piala Dunia U-17 2025.

Suwandi (75), ayah Fandi Ahmad, tampak duduk bersama Bupati Sragen sepanjang acara nonbar berlangsung. Ia menyatakan tidak kecewa dengan hasil tersebut dan menilai laga kontra Korea Utara sebagai pengalaman penting bagi Timnas U-17.

“Timnas kita masih lemah dalam kontrol bola. Setelah tertinggal 0-2, semangat para pemain terlihat menurun dan kehilangan fokus. Ini menjadi pembelajaran karena Korea Utara adalah lawan yang tangguh. Meski tersingkir, Indonesia tetap melaju ke Piala Dunia,” ujar Suwandi.

Baca Juga :  Bupati Sragen Siapkan Lahan di Karangtengah untuk Dukung Sekolah Rakyat

Suwandi menambahkan, sebagai persiapan menuju Piala Dunia, Fandi akan kembali berlatih aktif bersama Persija. Keluarga pun mendukung penuh langkah Fandi dan timnas untuk terus berjuang.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : TIM
Editor : BIM
Sumber : ESPOS

Berita Terkait

Bupati Sragen Apresiasi Peran Alumni Universitas Gadjah Mada (Kagama) dalam Pembangunan Daerah Sragen
Bupati Sragen Apresiasi Berdirinya KB dan TK Nur Aqila sebagai Wadah Pendidikan Berkualitas
Bupati Sragen Dorong Peningkatan Pendidikan Lewat Program Prioritas
Bupati Sragen Ikut Berangkat Haji, Bimbingan Manasik Haji Hari Kedua Berjalan Khidmat dan Informatif
Tunggu 11 Tahun, Bupati Sragen dan Istri Siap Tunaikan Ibadah Haji
Bupati Sragen Disambut Kaesang dalam Kunjungan Konsolidasi PSI
Bupati Sragen Siapkan Lahan di Karangtengah untuk Dukung Sekolah Rakyat
Bupati Sragen Apresiasi Jerih Payah Petani: Sragen Jadi Lumbung Padi ke-2 se-Jateng

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 14:54 WIB

Bupati Fakfak Samaun Dahlan Wajibkan Absensi Digital di Seluruh OPD: Tingkat Kehadiran Pagi Masih Rendah

Jumat, 18 April 2025 - 11:18 WIB

Bupati Raja Ampat Orideko Tekankan Pembangunan Inklusif dalam Musrenbang RKPD 2026

Jumat, 18 April 2025 - 09:25 WIB

Sekda Papua Barat Ali Baham Borong Noken Mama-Mama Papua Usai Rapat di Nabire

Kamis, 17 April 2025 - 23:29 WIB

Bupati Fakfak Pastikan Layanan Kesehatan Gratis Meski Tanpa BPJS

Kamis, 17 April 2025 - 23:15 WIB

Bupati Fakfak Tegaskan TPP ASN Akan Disesuaikan dengan Kinerja

Kamis, 17 April 2025 - 00:59 WIB

Bupati Manokwari Siapkan Perda Untuk Pendidikan Gratis

Rabu, 16 April 2025 - 15:53 WIB

Bupati Raja Ampat Imbau ASN Kurangi Plastik Sekali Pakai

Selasa, 15 April 2025 - 14:25 WIB

Ketua DPRK Raja Ampat Desak Penegak Hukum Periksa Dinas Pendidikan

Berita Terbaru