Sigit mendorong seluruh jajaran pemerintahan desa dan kelurahan untuk serius dalam merumuskan langkah konkret pengentasan kemiskinan, termasuk dengan mengalokasikan anggaran desa secara tepat sasaran. “Kalau ada kendala, kami siap melakukan intervensi dari tingkat kabupaten,” tegasnya.
Salah satu wilayah yang turut disorot adalah Sragen Wetan. Lurah setempat, Prima Ady Surya, melaporkan terdapat 762 keluarga miskin berdasarkan data P3KE. Sebagai bentuk respon, pihaknya telah menyusun tiga strategi utama: pemberdayaan masyarakat melalui pelatihan keterampilan, pembaruan data kemiskinan secara berkala, serta pengembangan UMKM lewat dukungan modal dan pelatihan.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
“Program-program ini telah masuk dalam anggaran kelurahan dan mulai dijalankan untuk mendukung penurunan angka kemiskinan,” jelas Prima.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Penulis | : TIM |
Editor | : BIM |
Sumber | : ESPOS |
Halaman : 1 2