“Ada sejumlah atlet taekwondo yang akan bertanding di Asian Games dan saat ini sedang menjalani pemusatan latihan di Korea. Kami akan konsolidasi untuk menatap Asian Games, seperti yang disampaikan Ketum KONI dan KOI,” tegasnya
Selain itu lanjut dia, ada Pra-PON dan ada juga Olimpiade, untuk kedepannya sPBTI bisa terus melahirkan atlet-atlet kelas internasional baik di multi maupun single event.
“Oleh karena itu, pihaknya bakal meminta saran dari berbagai pihak yang bersifat konstruktif demi kemajuan taekwondo Indonesia,”ungkapnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Menurut Aliong Mus, Komite Olimpiade Indonesia (KOI) juga meminta pada kepengurusan Pak Richard dan jajaran pengurus PBTI untuk memperhatikan ekosistem lain di taekwondo seperti pelatih, wasit, dan kejuaraan-kejuaraan di level Nasional.
“Sesuai arahan ketua, kepengurusan kami ini harus melihat event-event mana yang harus diikuti oleh para atlet sehingga mereka mendapatkan poin untuk roadmap menuju Olimpiade,”pungkasnya.
Penulis | : |
Editor | : |
Sumber | : |
Halaman : 1 2