DETIKINDONESIA.CO.ID, BOTAWA — Bupati Kabupaten Waropen Drs Fransiscus Xaverius Mote, M.Si mengatakan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Waropen di bawah kepemimpinannya bersama Wakil Yoel Boari mengumumkan rencana mengaktifkan kembali Bandara Udara Petrus Simunapendi Botawa. Rencana tersebut bertujuan meningkatkan akses transportasi sekaligus meningkatkan perekonomian masyarakat Waropen.
“Kami berencana mengaktifkan kembali Bandara Udara Petrus Simunapendi Botawa guna membantu memudahkan mobilitas masyarakat, barang, dan jasa melalui jalur transportasi udara. Langkah ini kami tempuh dengan harapan memberikan dampak positif terutama di sektor ekonomi maupun pariwisata di Waropen,” ujar Bupati FX Mote kepada Odiyaiwuu.com dari Botawa, kota Kabupaten Waropen, Provinsi Papua, Sabtu (5/4).
Mote menjelaskan, guna mewujudkan rencana tersebut saat ini pihaknya tengah bekerja sama dan membahas dengan sejumlah instansi terkait guna membahas berbagai fasilitas pendukung di bandara Botawa. Salah satunya, memperbaiki dan melengkapi fasilitas seperti landasan pacu agar memudahkan pesawat landing atau take off dengan aman dan lancar.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
“Kami berharap agar setelah Bandara Botawa aktif kembali dapat membantu mendorong pertumbuhan ekonomi daerah terutama sektor pariwisata dan sektor-sektor lainnya. Kami juga berharap agar destinasi wisata di daerah ini tumbuh demi mendongkrak pendapatan asli daerah,” kata Mote, mantan Penjabat Bupati Waropen, lebih kanjut.
Menurutnya, bila rencana tersebut terwujud Pemkab Waropen akan bekerja keras memanfaatkan potensi transportasi udara sebagai katalisator bagi pertumbuhan ekonomi daerah.
“Pengembangan fasilitas bandara, peningkatan sektor pariwisata, serta keberadaan jalur transportasi laut yang sudah dilayani KM Dorolonda juga merupakan bentuk komitmen pemerintah daerah meningkatkan konektivitas dan mendukung kemajuan daerah. Berbagai langkah ini kami harapkan mempercepat pembangunan infrastruktur dan mendorong pertumbuhan sektor ekonomi secara berkelanjutan,” kata Mote.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Penulis | : TIM |
Editor | : BIM |
Sumber | : ODIYAWUU.COM |
Halaman : 1 2 Selanjutnya