DETIKINDONESIA.CO.ID, DEIYAI – Danrem 173/PVB Kolonel Inf Sri Widodo, S.I.P. M.Si.M.Sc. beserta Ny. Siti Sarah Sri Widodo Ketua Persit KCK Koorcab Korem 173/PVB mendampingi Kunjungan Kerja (Kunker) Mayjen TNI Muhammad Saleh Mustafa Pangdam XVII/Cenderawasih beserta Ny. Ziska Muhammad Saleh Mustafa Ketua Persit KCK Kodam XVII/Cen beserta Rombongan di wilayah Kabupaten Deiyai, Rabu (5/10/2021).
Mengawali Kedatangan di wilayah Kab. Deyai, seluruh rombongan Pangdam XVII/Cenderawasih disambut dengan acara adat setempat, baik prosesi adat maupun tarian-tarian.
Diketahui bersama bahwa Kunker Pangdam XVII/Cenderawasih dalam rangka memperingati HUT Ke-77 TNI dan sekaligus bertatap muka dan bersilaturahmi dengan Prajurit, Persit dan Unsur Forkopimda dan masyarakat di wilayah Deiyai.
Setibanya di Makodim 1703/Deiya pada Rabu siang (5/10) Mayjen TNI Muhammad Saleh Mustafa Pangdam XVII/Cenderawasih beserta Ibu Ziska Muhammad Saleh Mustafa Ketua Persit KCK Kodam XVII/Cen dan Rombongan disambut prosesi penyambutan.
Pada kesempatan tersebut, Dandim 1703/Deiyai Letkol Inf. I Wayan Dedi Suryanto S.E menyampaikan selamat datang di Kodim 1703/Deiyai.
“Kami disini kondisinya sangat terbatas, tetapi anggota Kodim 1703/Deiyai selama disini merasa bahagia dan merasa senang. Selanjutnya mohon arahan dan bimbingannya kepada Bapak Pangdam XVII/Cen jika nanti berkenan untuk berjalan jalan di sekitaran Kodim,” kata Dandim 1703/Deiyai.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Penulis | : |
Editor | : |
Sumber | : |
Halaman : 1 2 Selanjutnya