DETIKINDONESIA.CO.ID, MAUMERE – Kegiatan Bina Akrab Dan Pengabdian Kepada Masyarakat Program Studi Biologi IKIP Muhammadiyah Maumere, berlokasi di Desa Watuomok Kec. Talibura, Kab. Sikka, Selasa (21/2/2023).
Hari kedua Kegiatan Bina Akrab Dan Pengabdian Kepada Masyarakat Mahasiswa Pendidikan Biologi melakukan Demo Sains Di SD Inpres Blawuk, Mahasiswa Prodi Pendidikan Biologi membagi ilmu pengetahuan mereka kepada adik-adik SD Inpres Blawuk agar Adik-adik dapat mengetahui ilmu yang belum mereka tahu.
Para Guru SD Inpres Blawuk sangat mengapresiasi kegiatan Demo Sains yang di Berikan Mahasiswa Biologi kepada peserta didik SD Inpres Blawuk yang berada di Desa Watuomok dan juga salah satu SD yang berada di Desa tersebut. Kegiatan Demo Sains berjalan sangat lancar dan peserta didik sangat menikmati kegiatan tersebut.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Tidak hanya memberikan materi, Mahasiswa Prodi Biologi juga memainkan Game bersama adik-adik SD Impres Blawuk untuk memberikan semangat belajar bagi Peserta didik SD Inpres Blawuk Agar Peserta didik dapat menerima materi-materi yang diberikan dengan penuh gembira.
“Kami senang karena kaka-kakak dari Muhammadiyah datang berkunjung kesekolah kami untuk memberikan ilmu dan memberikan motivasi belajar untuk kami di SD Impres Blawuk”, Ujar Andi salah satu siswa Kelas 5 SD dalam proses kegiatan tersebut.
Penulis | : Hartini |
Editor | : Fiqram |
Sumber | : |