“Pemasangan PJU kali ini menggunakan jaringan listrik PLN Saketa, bukan tenaga surya, yang sebelumnya kita ketahui memakan biaya cukup besar, sekitar Rp 25 juta per tiang. Untuk 20 tiang PJU baru ini, biaya yang dihabiskan kurang lebih mencapai Rp 100 juta,” jelas Iswadi. Dengan penambahan 20 tiang PJU di tahun ini, total tiang PJU yang telah terpasang di Desa Dolik sejak tahun sebelumnya mencapai 109 tiang.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Pemasangan ini mencakup hampir seluruh sudut desa, sehingga meningkatkan kualitas hidup dan keamanan bagi warga setempat, terutama di malam hari. “Pemasangan PJU tahun sebelumnya sudah sebanyak 89 tiang. Dengan tambahan 20 tiang di tahun ini, kita berhasil menjangkau seluruh sudut desa,” tambahnya.
Pemerintah Desa Dolik berharap, dengan adanya penerangan jalan yang memadai, aktivitas masyarakat di malam hari dapat berjalan dengan lebih lancar dan aman. Langkah ini juga diharapkan dapat mendorong pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan warga Desa Dolik,”Tutup, Wadi.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Penulis | : Abdila Moloku |
Editor | : Delvi |
Sumber | : |
Halaman : 1 2