Diduga PT Bahana Menyalurkan TKW Tidak Bisa Baca Tulis

Senin, 6 Juni 2022 - 02:59 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONEDIA.CO.ID, JAKARTA – Tempat penyalur Tenaga Kerja Wanita (TKW) PT Bahana yang beralamat di jalan Condet Jakarta merekrut Calon Tenaga Kerja Wanita (TKW) tujuan Arab Saudi yang diduga tanpa persetujuan suami dan tak bisa membaca dan menulis, berbuntut panjang.

Calon TKW Arab Saudi yang diketahui bernama Aminah berasal dari Indramayu, Jawa Barat tersebut diketahui telah memiliki suami yang tidak mengijinkan istrinya untuk berangkat, bekerja sebagai tenaga kerja wanita (TKW) Arab Saudi.

Hak tersebut disampaikan Ali, sang suami dari Aminah calon Buruh migran yang direncanakan akan diberangkatkan melalui PT Bahana pada Sabtu (28/5/2022) lalu.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ali mengungkapkan, ia bersama Aminah telah berumah tangga selama 14 tahun lamanya.

Baca Juga :  Eksplorasi Hayati di Indonesia, PT Nose Herbalindo dan BRIN Dorong Pengembangan Industri Kosmetik

“Saya dengan Aminah itu telah berumah tangga selama 14 tahun. kami berumah tangga awalnya bertemu di Tanah Abang, Jakarta Pusat,” ujar Ali.

Pria yang berasal dari Makassar, Sulawesi Selatan tersebut kemudian menyampaikan, dirinya bersama istri telah menikah dan diketahui oleh seluruh keluarga besar istrinya yang berasal dari Indramayu.

“Kami sudah menikah dan saat ini punya anak satu yang ada di rumah (Indramayu) bernama Akbar.”Jelasnya.

Ali pun kemudian menguraikan alasan Ia tidak menyetujui istrinya berangkat ke Arab Saudi dikarenakan sakit.

“Istri saya itu sakit dalam dan dia gak akan bertahan kalau tidak minum obat satu Minggu saja. Bagaimana mungkin orang sakit bisa dinyatakan untuk lulus berangkat jadi TKW,” ucapnya.

Baca Juga :  LaNyalla Dukung Program Pasporisasi KJRI Jeddah

Lebih lanjut Ali menguraikan sebuah fakta mencengangkan, pasalnya menurut Ali, istrinya yang diketahui bernama Aminah tersebut tidak dapat membaca dan menulis, apalagi berbicara bahasa Arab.

“Sumpah demi Allah, istriku itu tidak biasa membaca dan menulis apalagi bicara bahasa Arab. Bagaimana mungkin bisa TKW ke Arab Saudi,” ungkapnya.

Ali kemudian berharap, Pihak PT Bahana dapat membatalkan keberangkatan istrinya ke Arab Saudi.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Irs
Editor : Michael
Sumber :

Berita Terkait

Mucikari Muda di Pangkalpinang Jual ABG Rp 1,5 Juta Sekali Kencan, Ditangkap Polda Babel
Tips Liburan Idul Adha di Jakarta
38 RT di Jakarta Pagi Ini Terkena Banjir, Ada yang Sampai Ketinggian 2,6 Meter
Eksplorasi Hayati di Indonesia, PT Nose Herbalindo dan BRIN Dorong Pengembangan Industri Kosmetik
Memasukin Era Digital AI, Zyrexindo Luncurkan Produk Zyrex Maveric AI dan Gaming Series
Ketua Umum Komunitas Jabar & Indonesia Unggul Tody Ardiansyah Prabu, S.H Mengucapkan Dukacita Yang Mendalam atas Wafatnya Bpk. Solihin GP Figur Teladan Tokoh Jabar & Tokoh Nasional
Optimalkan Terminal Amplas, Mulai 10 Januari Bus Umum tidak naik turunkan Penumpang di Jalan ini 
Seorang Mahasiswi di Ternate Ditemukan Tewas di Kamar Kos

Berita Terkait

Rabu, 20 November 2024 - 15:49 WIB

Politik di Spice Islands

Jumat, 15 November 2024 - 21:27 WIB

Transmigrasi Bukan Solusi Kesejahteraan Bagi Penduduk Orang Asli Papua

Minggu, 10 November 2024 - 12:57 WIB

Implementasi Disertasi Menteri Bahlil: Pembentukan SATGAS Hilirisasi Berkeadilan dan Berkelanjutan Mendesak Dipercepat

Selasa, 5 November 2024 - 16:12 WIB

Rancu Produk Hukum Pelantikan Presiden & Wakil Presiden

Minggu, 27 Oktober 2024 - 20:20 WIB

Kerek Lamok dan Wunuk Kerek

Minggu, 27 Oktober 2024 - 20:13 WIB

Perempuan Lani dan Cawat Tali

Sabtu, 26 Oktober 2024 - 15:14 WIB

Sahabatku, Sukiman Yang Syahid Dalam Mencari Nafkah

Rabu, 23 Oktober 2024 - 19:30 WIB

Papua Bukan Tanah Kosong

Berita Terbaru

Nasional

Setyo Budiyanto Terpilih Sebagai Ketua KPK 2024-2029

Kamis, 21 Nov 2024 - 15:08 WIB