Diduga Separatis, Polsek Inanwatan Sorong Selatan di Serang

Senin, 18 April 2022 - 19:39 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

DETIKINDONESIA.CO.ID, SORONG – Sekelompok masyarakat berjumlah sekitar lima orang yang diduga kelompok separatis Papua merdeka melakukan penyerangan dan merusak kantor Polsek Inanwatan kabupaten Sorong Selatan, Papua Barat, pada Minggu 17 April 2022 sekitar pukul 20.00 WIT malam hari.

Kapolsek Inanwatan Polres Sorong Selatan, Ipda Yanuar dalam rilis yang diterima Senin, mengatakan bahwa kejadian berawal saat lima orang yang awalnya tidak dikenal datang dengan mabuk minuman keras membawa parang dan membuat keributan di Kampung Mate, Distrik Inanwatan.

Kemudian, kata Kapolsek, ada warga setempat yang mendatangi kantor Polsek guna melaporkan peristiwa keributan tersebut agar ditindaklanjuti oleh anggota Polsek Inanwatan.

Menurut dia, para pelaku keributan tidak terima dilaporkan oleh warga yang bersangkutan kepada pihak Kepolisian. Dan langsung mendatangi kantor Polsek mencari pelapor dan melakukan penyerangan serta merusak kaca dan meja kantor hingga hancur tidak bisa digunakan lagi.

Dikatakan bahwa melihat situasi tak terkendali maka anggota Polsek Inanwatan yang saat itu sedang bertugas langsung mengamankan pelapor kemudian mengambil senjata dan memberikan tembakan peringatan ke udara.

Para pelaku yang pada saat itu mengamuk di kantor Polsek langsung melarikan diri seketika meninggalkan kantor Polsek Inanwatan.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Penulis : Tim
Editor : Harris
Sumber : Antaranews

Berita Terkait

BPBD Kota Tidore Dapatkan Dana Rp14 Miliar dari BNPB
Muhammad Sinen Beberkan Strategi Atasi Permasalahan Sosial di Tidore
Bapperida Kota Tidore Gelar Rapat Evaluasi Pembangunan Daerah Triwulan III
Dukungan Masyarakat Terhadap ARUS di Pilgub PBD Kian Tak Terbendung
Cawagub Petrus Kasihiw Pastikan Perbaikan Jalan Lintas Saigun Jika Terpilih
Tim Kuasa Hukum ARUS Laporkan Bawaslu PBD Ke DKPP Dugaan Pelanggaran Etik
Musrenbang RPJPD Raja Ampat Soroti Kontribusi Pariwisata
12 Siswa SMK Global Pratama Obi Magang di Tambang Nikel PT Wanatiara Persada

Berita Terkait

Senin, 18 November 2024 - 17:01 WIB

BPBD Kota Tidore Dapatkan Dana Rp14 Miliar dari BNPB

Senin, 18 November 2024 - 16:51 WIB

Muhammad Sinen Beberkan Strategi Atasi Permasalahan Sosial di Tidore

Senin, 18 November 2024 - 16:28 WIB

Bapperida Kota Tidore Gelar Rapat Evaluasi Pembangunan Daerah Triwulan III

Sabtu, 16 November 2024 - 17:15 WIB

Cawagub Petrus Kasihiw Pastikan Perbaikan Jalan Lintas Saigun Jika Terpilih

Sabtu, 16 November 2024 - 17:08 WIB

Tim Kuasa Hukum ARUS Laporkan Bawaslu PBD Ke DKPP Dugaan Pelanggaran Etik

Sabtu, 16 November 2024 - 15:15 WIB

Musrenbang RPJPD Raja Ampat Soroti Kontribusi Pariwisata

Sabtu, 16 November 2024 - 08:54 WIB

12 Siswa SMK Global Pratama Obi Magang di Tambang Nikel PT Wanatiara Persada

Jumat, 15 November 2024 - 17:41 WIB

Luar Biasa! TREN Rayakan HUT Ke-4 di 3 Negara Eropa Timur

Berita Terbaru

Daerah

BPBD Kota Tidore Dapatkan Dana Rp14 Miliar dari BNPB

Senin, 18 Nov 2024 - 17:01 WIB