Hal senada diungkapkan Habib Baqir Bin Syekh Abubakar. Menurut dia, Siti Khodijah adalah wanita yang beriman dan suci, sehingga sangat tidak pantas di samakan derajatnya dengan perempuan mana pun di dunia. Apalagi disamakan dengan Sherly.
“Siti Khadijah wanita beriman suci. Tidak bisa disamakan dengan Sherly, sangat jauh perbedaannya,” tegas Habib Baqir BSA.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Tagal itu, Habib Baqir mendesak MUI dan organisasi Islam di Maluku Utara agar mengambil langkah hukum terhadap tindakan yang menjurus ke penistaan agama Islam itu.
Sebelumnya, publik Maluku Utara digegerkan dengan postingan di grup facebook SUARA WARGA TERNATE oleh seseorang bernama Bernato Liandro yang menobatkan Sherly Tjondoa sebagai Siti Khadijah, istri Nabi Muhammad SAW.
“Sherli itu kan janda janda itu suci jadi ibu-ibu itu semalam bilang ibu Sherli itu seperti Khadijah Isteri Nabi, Hadijah Maluku Utara,” demikian bunyi unggahan atas nama Bernato Liandro di grup facebook Suara Warga Ternate.
Konten ini menuai kontroversi dan memicu respons dari para tokoh agama yang menilai penyebutan tersebut sangat tidak tepat dan perlu diluruskan.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari DETIKIndonesia.co.id. Mari bergabung di Channel Telegram "DETIKIndonesia.co.id", caranya klik link https://t.me/detikindonesia, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Penulis | : Abdila Moloku |
Editor | : Delvi |
Sumber | : |
Halaman : 1 2