DETIKINDONESIA.CO.ID, JAKARTA –Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI) Zainudin Amali, menerima audiensi Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Menembak dan Berburu Seluruh Indonesia (PB Perbakin) Letnan Jenderal TNI Joni Supriyanto di ruang kerjanya Kantor Kemenpora, Senayan, Jakarta.
Kedatangan Joni, bersama Sekjen PB Perbakin Henry Oka, Ketua Harian PB Perbakin Siswanto serta Kolonel Nova Ismailianto ini untuk melaporkan beberapa hal kepada Menpora Amali, diantaranya persiapan Indonesia menjadi tuan rumah World Cup Rifle/Pistol pada 2023 di Jakarta.
“Kami melaporkan tentang persiapan World Cup Rifle/Pistol 2023. Kita mendapat kehormatan pak menjadi tuan rumah ini,” kata Joni melaporkan kepada Menpora Amali, Senin (9/1).
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Tahun 2022 lalu, PB Perbakin telah sukses menggelar ISSF Grand Prix Rifle/Pistol 2022. Dari kesuksesan kejuaraan ini Indonesia mendapat kepercayaan untuk menggelar kejuaraan yang lebih besar.
“Tahun lalu Grand Prix. Jadi kelasnya itu Olimpiade, World Champion, World Cup, Grand Prix. Mungkin karena tahun lalu kita sukses Grand Prix kemudian dipercaya jadi tuan rumah World Cup ini pak,” tutur Joni.
Penulis | : |
Editor | : |
Sumber | : |
Halaman : 1 2 Selanjutnya