DETIKINDONESIA.CO.ID, SUMATERA BARAT- Putra Taruna Nusantara 2021, Dodi Sukaton, Taruna Politeknik Pelayaran (Poltekpel) Sumatera Barat jurusan Nautika, mendukung upaya pemerintah dalam memajukan transportasi baik darat, laut maupun udara karena hal ini bisa mempermudah akses untuk mendorong pariwisata di Indonesia. Ia terpilih menjadi Putra Taruna Nusantara berawal dari pemilihan Putra-Putri Sumatera Utara yang dilaksanakan di Kota Medan, pada tanggal 3-6 September 2021 dan berlanjut di ajang Duta Wisata Nasional.
“Saya ingin membuktikan bahwasanya Putra Taruna Nusantara tidak hanya fokus di bidang akademik yang di jalani, di luar itu juga ikut serta pada peningkatan minat wisatawan untuk berwisata ke Indonesia yang sejalan dengan visi dan misi ajang pemilihan putra Sumatera Utara dan Duta Wisata Nasional yang fokus memajukan sektor wisata dan ekonomi kreatif,” ujarnya pada wartawan, Kamis (20/01/2022).
Advokasi yang sudah di Dodi saat ini adalah bergabung dalam organisasi dibawah naungan Ditjen perhubungan laut yang bernama Millenial of Maritime Ultimate Team dimana kami berfokus untuk mensosialisasikan mengenai keselamatan khususnya dalam perhubungan laut kepada masyarakat umum.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Dengan kesadaran masyarakat mengenai keselamatan saat mengunakan transportasi umum terlebih saat berwisata, maka masyarakat sudah mengetahui standar keselamatan pada transfortasi umum yang akan digunakan wisatawan untuk berwisata agar selamat, saya juga memanfaatkan sosial media yang dimiliki untuk memberikan info mengenai tempat wisata dan juga kemajuan Transportasi umum di indonesia,” ujar pria asal Kabupaten Asahan, Sumatera Utara.
Dodi bercerita, sebelumnya orang tuanya tidak mengizinkan mengikuti ajang pageant, karena ditakutkan menggangu pendidikannya di Politeknik Pelayaran Sumatera Barat.
Penulis | : Tim |
Editor | : Harris |
Sumber | : |
Halaman : 1 2 Selanjutnya